Berita

MEK Muhammadiyah Gelar Rakernas Dan Temu JSM

KAMIS, 12 MEI 2016 | 22:44 WIB | LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR

Majelis Ekonomi dan Kewirausahaan (MEK) Pimpinan Pusat Muhammadiyah menyelenggarakan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) dan temu Jaringan Saudagar Muhammadiyah pada 12-15 Mei di Yogyakarta.

Untuk Rakernas yang digelar di Kampus Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Yogyakarta akan diikuti 180 perwakilan MEK Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) dari seluruh propinsi di Indonesia. Akademisi, pengusaha, dan pengelola amal usaha Muhammadiyah juga turut menghadiri acara tersebut.

Wakil Ketua MEK PP Muhammadiyah Herry Zudianto yang juga Ketua Pelaksana menjelaskan Rakernas dan Temu JSM merupakan tindak lanjut dari rekomendasi Muktamar ke-47 tahun 2015 di Makassar mengenai penguatan bidang ekonomi sebagai pilar ketiga Muhammadiyah setelah pendidikan dan kesehatan. Hal tersebut untuk mengakselerasi program-program yang mendorong terwujudnya kemandirian umat dan bangsa secara ekonomi.


"Acara Rakernas ini merupakan lanjutan dari hasil Muktamar di Makassar. Selain bergerak di amal usaha pendidikan dan kesehatan, tapi juga dalam amal usaha sektor ekonomi umum dari industri maupun perdagangan," jelasnya.

Sejumlah topik yang akan dibicarakan dalam kegiatan Rakernas dan Temu JSM yakni, peran ekonomi syariah sebagai alternatif penyelesaian masalah bangsa, ekonomi regional sebagai pendorong perekonomian nasional, dan revitalisasi aset ekonomi sebagai penguatan dakwah Muhammadiyah.

Selain itu akan dibahas pula berbagai aspek terkait profil dan potensi dari amal usaha yang ada, format badan hukum, kepemilikan aset, tata kelola dan manajemen, maupun kesiapan sumber daya manusianya.

"Dengan regulasi yang tepat diharapkan pengelolaan aset-aset Muhammadiyah dapat berjalan dengan maksimal, fungsi distribusi modal dan keahlian kepada para pelaku ekonomi kecil menengah berjalan lebih masif, dan kemandirian umat ataupun bangsa dapat segera terwujud," sambung mantan Walikota Yogyakarta ini.

Sementara itu, terkait Temu Jaringan Saudagar Muhammadiyah (JSM) akan dibuka Wakil Presiden Jusuf Kalla. Temu JSM yang bakal diramaikan 400 saudagar/pebisnis dan praktisi ekonomi lainnnya digelar pada pukul 10.00 WIB, hari Sabtu, (14/5) di Hotel The Sahid Rich.

"JSM adalah komunitas yang menghimpun para pengusaha yang berlatar dari Muhammadiyah. Diharapkan acara temu JSM dapat mempererat ikatan di antara sesama pelaku usaha saudagar Muhammadiyah," demikian Herry Zudianto. [zul]

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Ketum PDIP Tinjau Kantor Baru Megawati Institute

Selasa, 20 Januari 2026 | 22:14

Polisi Bongkar Jaringan Senpi Ilegal Dipakai Begal, Dijual di Facebook Hingga Tokopedia

Selasa, 20 Januari 2026 | 22:09

Bupati Sudewo dan Tiga Kades Kajen Resmi Ditahan, Digiring ke Rutan Pakai Rompi Oranye

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:53

Wapres Gibran Blusukan ke Pasar Borong Daun Bawang

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:48

Istana Rayakan Prestasi Timnas Maroko sebagai Runner-Up Piala Afrika 2025

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:32

Polisi Sudah Periksa 10 Saksi dan Ahli Terkait Pelaporan Pandji Pragiwaksono

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:29

Komisi II Hanya Fokus Revisi UU Pemilu, Bukan Pilkada

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:22

Thomas Djiwandono Mundur dari Gerindra Usai Dicalonkan Jadi Deputi Gubernur BI

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:10

Bupati Pati Sudewo dan Tiga Kades Patok Harga hingga Rp225 Juta per Jabatan Perangkat Desa

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:00

Daftar 28 Perusahaan Sumatera yang Izinnya Dicabut Prabowo

Selasa, 20 Januari 2026 | 20:56

Selengkapnya