Berita

Lomba Menulis Wisata Bahari 2016 Dengan Hadiah Total Rp 500 Juta

JUMAT, 06 MEI 2016 | 19:55 WIB | LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR

Kementerian Pariwisata (Kemenpar) kembali bekerjasama dengan Forum Wartawan Pariwisata (Forwarpar) menggelar Lomba Menulis Wisata Bahari 2016.

Lomba yang diperuntukkan khusus wartawan se-Indonesia untuk kategori media: cetak koran, cetak majalah, dan online ini memperebutkan Piala Menteri Pariwisata Anugerah Pesona Bahari” dengan total hadiah sebesar Rp 500 juta.

Ketua Forum Wartawan Pariwisata (Forwarpar) Tri Wibowo mengatakan, Lomba Menulis Wisata Bahari ini menjadi momentum untuk membangkitkan Indonesia sebagai poros maritim dunia, salah satu pilarnya pengembangan wisata bahari.

"Peran serta wartawan menjadi ujung tombak dalam mempromosikan potensi wisata bahari Indonesia, mari kita sama-sama mencintai Pariwisata Indonesia dan terus meningkatkan kedatangan wisatawan dan sama-sama membantu merealisasikan target kementerian Pariwisata, " ujar Tri Wibowo dalam keterangan tertulisnya, (Jumat, 6/5).

Dalam lomba ini, peserta diperbolehkan mengirim lebih dari 1 tulisan dengan menyertakan bukti tayang di media masing-masing. Rentang waktu tayang dari 1 Januari 2016 s/d 1 Agustus 2016.

Pendaftaran ditutup 1 Agustus 2016, dan pengumuman pemenang lomba pada 20 Agustus 2016.

Artikel dikirimkan ke email: lombamenulisbahari@gmail.com dengan menyertakan bukti pemuatan dan fotokopi indentitas penulis atau ID pers.
Hasil lomba akan diumumkan melalui www.indonesia.travel.com.

Lomba ini melibatkan Dewan Juri dari berbagai kalangan, antara lain Didien Junaedy (Ketua Gahawisri/Ketua GIPI); Raymond T. Lesmana (Praktisi Bahari); Prof. Krishna Nur Pribadi (Dosen ITB); Arifin Hutabarat (Media); dan Esthy Reko Astuty (Pemerintah/Deputi Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara, Kemenpar).

Menurut data Forwapar, kategori Pemenang Anugerah Pesona Bahari 2016 yakni, Kategori Juara Terbaik (Best of the Best) : Rp 100 juta, Media Online (Juara I, II, III, harapan I, II) : Rp 40 juta, Rp 30 juta, Rp 20 juta, Rp 10 juta, Rp 5 juta, Media Cetak Surat Kabar (Juara I, II, III, harapan I, II) : Rp 40 jt, Rp 30 jt, Rp 20 jt, Rp 10 jt, Rp 5 jt,  Media Cetak Majalah (Juara I, II, III, harapan I, II) : Rp 40 juta, Rp 30 juta, Rp 20 juta, Rp 10 juta, Rp 5 juta.

"Selain itu, tulisan merupakan karya asli, dan panitia berhak menggugurkan pemenang apabila di kemudian hari tulisan terbukti bukan karya asli. Tulisan dimuat pada media massa cetak umum, bukan media internal," tandasnya.

Sementara itu Deputi Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara Kemenpar Esthy Reko Astuty mengatakan, wisata bahari ditetapkan oleh Kemenpar sebagai salah satu program unggulan dalam pembangunan kepariwisataan nasional yang tahun ini mentargetkan 12 juta kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) dan 260 juta perjalanan wisatawan nusantara (wisnus) di Tanah Air.

"Melalui  lomba ini daerah tujuan wisata bahari yang tersebar di seluruh pelosok Tanah Air akan lebih dikenal masyarakat," jelas Esthy.

Dikatakan, sisi lain dari kegiatan ini akan memberikan apresiasi kepada para wartawan atas tulisannya dalam mempromosikan wisata bahari (marine tourism).

Esthy mengatakan, pembangunan pariwisata nasional melibatkan peran seluruh pemangku kepentingan (stakeholder); pemerintah, pelaku bisnis/industri  pariwisata, akademisi,  asosiasi atau kamunitas dan media (penta helix) yang dicetuskan Menpar Arief Yahya itu. [zul]

Populer

Warganet Beberkan Kejanggalan Kampus Raffi Ahmad Peroleh Gelar Doktor Kehormatan

Senin, 30 September 2024 | 05:26

WNI Kepoin Kampus Pemberi Gelar Raffi Ahmad di Thailand, Hasilnya Mengagetkan

Minggu, 29 September 2024 | 23:46

Warganet Geram Bahlil Bandingkan Diri dengan Rasulullah: Maaf Nabi Tidak Minum Alkohol

Kamis, 26 September 2024 | 07:43

Laksdya Irvansyah Dianggap Gagal Bangun Jati Diri Coast Guard

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 03:45

MUI Tuntut Ahmad Dhani Minta Maaf

Rabu, 02 Oktober 2024 | 04:11

Rhenald Kasali Komentari Gelar Doktor HC Raffi Ahmad: Kita Nggak Ketemu Tuh Kampusnya

Jumat, 04 Oktober 2024 | 07:00

Aksi Massa Desak Polisi Tetapkan Said Didu Tersangka

Kamis, 03 Oktober 2024 | 20:43

UPDATE

Survei INSTRAT: RK-Suswono Unggul Jelang Pencoblosan

Minggu, 06 Oktober 2024 | 14:02

Eksaminasi Kasus Mardani Maming, Pakar Hukum: SK Bupati Tidak Melanggar UU

Minggu, 06 Oktober 2024 | 14:02

Isran-Hadi Tingkatkan Derajat Wanita Kalimantan Timur

Minggu, 06 Oktober 2024 | 13:43

Maroko Bantah Terlibat dalam Putusan Pengadilan Uni Eropa Soal Perjanjian Pertanian dan Perikanan

Minggu, 06 Oktober 2024 | 13:25

FKDM Komitmen Netral di Pilkada Jakarta

Minggu, 06 Oktober 2024 | 13:21

Ariyo Ardi dan Anisha Dasuki Jadi Moderator Debat Perdana Pilkada Jakarta

Minggu, 06 Oktober 2024 | 13:18

Aliansi Rakyat Indonesia Ajak Warga Dunia Dukung Kemerdekaan Palestina

Minggu, 06 Oktober 2024 | 12:58

Serangan Israel di Masjid Gaza Bunuh 18 Orang

Minggu, 06 Oktober 2024 | 12:49

Program Makan Bergizi Gratis Tingkatkan Peran Ekonomi Rakyat

Minggu, 06 Oktober 2024 | 12:28

Pertemuan Prabowo-Megawati Tak Perlu Didorong-dorong

Minggu, 06 Oktober 2024 | 12:18

Selengkapnya