Berita

zika/net

Dunia

WHO Pertimbangkan Keadaan Darurat untuk Zika

SENIN, 01 FEBRUARI 2016 | 11:57 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Komite darurat Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) akan bertemu untuk membahas soal respon internasional terkait dengan virus Zika. Komite akan memutuskan apakah virus yang ditularkan melalui nyamuk itu akan ditetapkan sebagai darurat global atau tidak.

Pertemuan itu digelar menyusuk jumlah korban Zika yang terus melambung. Angka-angka terbaru menunjukkan bahwa di Kolombia, salah satu negara yang terkena dampak terparah Zika, ada 20.297 kasus Zika yang terkonfirmasi. 2.116 di antaranya terkena pada ibu hamil.

Untuk diketahui, virus Zika berkaitan dengan kelahiran cacat pada bayi yakni mikrosefali atau bayi lahir dengan ukuran kepala dan otak yang mengecil.


Sementara itu di Brasil, negara terparah yang terkena Zika, ditemukan 4.000 kasus mikrosefali.

Secara keseluruhan di kawasan Amerika Selatan WHO memprediksi setidaknya ada 4 juta kasus Zika yang dikonfirmasi.

Meskipun penyakit ini tidak menimbulkan ancaman yang sama untuk hidup sebagaimana Ebola, namun WHO menilai bahwa Zika merupakan ancaman serius karena sejumlah karakteristiknya. Termasuk di dalamnya adalah fakta bahwa sekitar 80 persen dari orang yang terinfeksi tidak memiliki gejala apapun. Selain itu sejauh ini belum ada vaksin yang ditemukan untuk Zika. [mel]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya