Berita

foto:net

Dunia

Ratusan Pemberontak Dan Warga Sipil Suriah Diterima Di Lebanon

RABU, 30 DESEMBER 2015 | 13:38 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Ratusan pemberontak serta warga sipil Suriah yang terluka tiba di Lebanon awal pekan ini untuk dievakuasi dan mendapatkan pengamanan.

Perjalanan mereka ke Lebanon merupakan bagian dari kesepakatan terbaru dalam gencatan senjata selama enam bulan yang didukung oleh PBB.

"Aksi kemanusiaan hari ini menunjukkan bahwa bahkan di tengah-tengah konflik sengit, perjanjian dapat dicapai, semata-mata untuk tujuan mengurangi penderitaan manusia," kata Marianne Gasser, kepala Komite Internasional Palang Merah delegasi di Suriah.


"Pihak yang terlibat dalam pertempuran itu harus mengizinkan akses oleh pelaku kemanusiaan kepada semua orang yang telah dipengaruhi oleh pertempuran menahun, terutama bagi mereka yang berada di daerah terkepung dan sulit dijangkau," sambungnya seperti dimuat The Guardian.

Perlu diketahui, di bawah kesepakatan yang dilaksanakan oleh ICRC, PBB dan Bulan Sabit Merah Suriah Arab, sebanyak 338 orang dievakuasi dari daerah perbatasan Fua dan Kefraya ke Turki untuk kemudian diterbangkan ke Beirut. Sementara itu, 126 orang dievakuasi dari Zabadani dan Madaya ke Lebanon dan kemudian dibawa ke Beirut.

Itu adalah langkah terbaru dalam gencatan senjata yang disepakati pada awal tahun ini. Termasuk dalam langkah tersebut adalah simultan pengiriman bantuan kemanusiaan ke daerah yang telah dikepung selama berbulan-bulan. Pekerja bantuan mengatakan penduduk kekurangan bahan bakar, makanan, obat-obatan, air bersih dan bahkan susu untuk bayi yang baru lahir, kondisi tersebut menyebabkan penyebaran kekurangan gizi, hepatitis dan penyakit paru-paru karena warga membakar plastik agar tetap hangat di musim dingin. [mel]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya