Berita

germanwings/net

Dunia

Berkaca Dari Germanwings, Jerman Siap Periksa Pilot Secara Acak

SENIN, 28 DESEMBER 2015 | 11:39 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Jerman berencana membuat aturan baku yang mensyaratkan pengujian acak penggunaan obat-obatan terlarang pada pilot.

Menteri Transportasi Jerman Alexander Dobrindt pada Minggu (27/12) mengatakan bahwa rencana pembuatan aturan tersebut mengikuti rekomendasi dari gugus tugas bentukan Departemen Perhubungan pasca tragedi jatuhnya pesawat Germanwings di Pegunungan Alpen Maret lalu.

Dobrindt juga menyebut bahwa hal itu diharapkan bisa mengurangi risiko terulangnya kecelakaan semacam Germanwings.


Perlu dikabarkan kembali, tragedi jatuhnya Germanwings terjadi setelah co-pilot mengunci dirinya sendiri did alam kokpit pesawat dan dengan sengaja menurunkan kecepatan pesawat hingga menabrak pegunungan Alpen. 150 orang tewas dalam kecelakaan tersebut, termasuk sang co-pilot.

Dalam penyelidikan, ditemukan bahwa co-pilot menderita depresi berat dan telah melakukan penelitian soal metode bunuh diri sebelum kecelakaan tersebut. Temuan itu memicu kritik soal pengawasan dan kerahasiaan medis kru pesawat.

"Saya pikir itu masuk akal bahwa pilot diperiksa secara acak untuk konsumsi alkohol dan obat-obatan," kata Dobrindt seperti dimuat Reuters.

"Para ahli di seluruh dunia melihat efek positif dari hak ini untuk meningkatkan keselamatan operasional dalam penerbangan," tandasnya. [mel]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya