Berita

Olahraga

Pelajar Bali Antusias Ikut Coaching Mantan Pelatih Timnas

MINGGU, 20 DESEMBER 2015 | 14:46 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Puluhan anak laki-laki yang merupakan pelajar tingkat SD hingga SMA di Bali tampak antusias mengikuti pelatihan (coaching) sepakbola yang dipimpin oleh mantan pelatih Tim Nasional Widodo C. Putra di Lapangan Ronin Denpasar Bali pada Minggu (20/12).

Selama sekitar dua jam, para pelajar tersebut diajarkan sejumlah teknik dalam permainan sepakbola, termasuk cara menggiring dan mengoper bola yang benar.

"Ayo bolanya digiring dengan benar," teriak Widodo saat mengarahkan anak-anak cara menggiring bola.


Anak-anak tersebut tampak antusias dan bersemangat mengikuti arahan Widodo. Begitu semangatnya hingga salah satu anak usia SD yang berpostur badan paling kecil di antara peserta lainnya beberapa kali harus membetulkan tali sepatunya yang lepas karena terinjak.

Widodo yang melihat hal tersebut pun tak segan untuk menghampiri sang anak dan berjongkok untuk membetulkan tali sepatu anak tersebut.

Kegiatan coaching yang dipimpin Widodo itu merupakan bagian dari rangkaian acara bertajuk Kampung Olahraga yang digelar selama tiga hari, yakni 18-20 Desember di Lapangan Ronin Denpasar Bali.

‎Acara yang digelar oleh Kementerian Pemuda dan Olahrga bersama dengan Komite Olahraga Nasional (KONI) itu bertujuan untuk mensosialisasikan perhelatan Asian Games 2018 dimana Indonesia alan menjadi tuan rumah.

Kampung Olahraga diisi dengan sejumlah kegiatan olahraga yang melibatkan ribuan warga Bali, seperti zumba, yoga, fun bike, senam, fun run, dan juga coaching clinic. Di samping itu juga dipamerkan puluhan cabang olahraga yang biasa dilibatkan dalam olimpiade. [dem]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lie Putra Setiawan, Mantan Jaksa KPK Dipercaya Pimpin Kejari Blitar

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:04

Pemangkasan Produksi Batu Bara Tak Boleh Ganggu Pasokan Pembangkit Listrik

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:00

Jaksa Agung Mutasi 19 Kajari, Ini Daftarnya

Senin, 12 Januari 2026 | 23:31

RDMP Balikpapan Langkah Taktis Perkuat Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 23:23

Eggi Sudjana-Damai Hari Lubis Ajukan Restorative Justice

Senin, 12 Januari 2026 | 23:21

Polri dan TNI Harus Bersih dari Anasir Politik Praktis!

Senin, 12 Januari 2026 | 23:07

Ngerinya Gaya Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 23:00

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA KTB Persiapkan Kader Bangsa

Senin, 12 Januari 2026 | 22:44

Megawati: Kritik ke Pemerintah harus Berbasis Data, Bukan Emosi

Senin, 12 Januari 2026 | 22:20

Warga Malaysia Ramai-Ramai Jadi WN Singapura

Senin, 12 Januari 2026 | 22:08

Selengkapnya