Berita

Pasangan Farook dan Malik/net

Motif Pembantaian Yang Dilakukan Pasangan Muda Ini Belum Diketahui

JUMAT, 04 DESEMBER 2015 | 01:22 WIB | LAPORAN: ADE MULYANA

Polisi masih belum bisa menemukan motif di balik aksi sepasang suami istri yang melepaskan tembakan membabi buta di tengah pesta di Selatan Kalifornia, Rabu (2/12). Sebanyak empat orang tewas dalam kejadian itu.

Sementara kedua pelaku, Syed Rizwan Farook (28) dan Tashfeen Malik (27) tewas dalam aksi saling tembak dengan polisi yang berusaha menghentikan mereka.

Pasangan ini memiliki seorang anak perempuan yang baru berusia 6 bulan. Aksi nekat itu mereka lakukan saat menghadiri pesta yang diselenggarakan seorang teman mereka. Diduga, keduanya telah merencanakan aksi tersebut.


Kepala Polisi Distrik San Bernardino, Jarrod Burguan, hari Kamis waktu setempat (3/12) mengatakan, pihaknya masih belum menemukan motif di balik aksi itu. Juga belum bisa dipastikan apakah pasangan muda ini memiliki kaitan dengan kelompok teroris.

Senjata yang mereka gunakan dibeli dengan cara yang legal.

Farook lahir di Amerika Serikat. Sementara kebangsaan Malik belum diketahui pasti.

Salah seorang saudara Farook, Burguan Farook, juga mengatakan dirinya dan keluarga besar mereka sama sekali tidak bisa menebak apa yang melatarbelakangi pembantaian itu. [dem]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lie Putra Setiawan, Mantan Jaksa KPK Dipercaya Pimpin Kejari Blitar

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:04

Pemangkasan Produksi Batu Bara Tak Boleh Ganggu Pasokan Pembangkit Listrik

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:00

Jaksa Agung Mutasi 19 Kajari, Ini Daftarnya

Senin, 12 Januari 2026 | 23:31

RDMP Balikpapan Langkah Taktis Perkuat Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 23:23

Eggi Sudjana-Damai Hari Lubis Ajukan Restorative Justice

Senin, 12 Januari 2026 | 23:21

Polri dan TNI Harus Bersih dari Anasir Politik Praktis!

Senin, 12 Januari 2026 | 23:07

Ngerinya Gaya Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 23:00

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA KTB Persiapkan Kader Bangsa

Senin, 12 Januari 2026 | 22:44

Megawati: Kritik ke Pemerintah harus Berbasis Data, Bukan Emosi

Senin, 12 Januari 2026 | 22:20

Warga Malaysia Ramai-Ramai Jadi WN Singapura

Senin, 12 Januari 2026 | 22:08

Selengkapnya