Berita

Transmigrasi Bisa Wujudkan Ketahanan Pangan

SENIN, 24 AGUSTUS 2015 | 18:23 WIB | LAPORAN: ADE MULYANA

Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, Marwan Jafar, mengatakan program transmigrasi bisa menunjang program ketahanan pangan nasional.

Pasalnya, program transmigrasi tidak hanya sekedar melakukan penyebaran dan pemerataan penduduk akan tetapi juga memaksimalkan potensi alam yang ada.


"Banyak para transmigran yang berhasil meraih kesuksesan, dengan melakukan sinergi dengan masyarakat setempat," kata Menteri Marwan saat membuka acara diskusi Ketransmigrasian, di Hotel Arya Duta, Senin (24/8).

"Banyak para transmigran yang berhasil meraih kesuksesan, dengan melakukan sinergi dengan masyarakat setempat," kata Menteri Marwan saat membuka acara diskusi Ketransmigrasian, di Hotel Arya Duta, Senin (24/8).

Menteri Marwan yakin, para transmigran bisa turut serta memberikan kontribusi dalam membangun Indonesia dari pinggiran. Di beberapa daerah tujuan transmigrasi, katanya, peminat sangat banyak. Kalau dicek mayoritas transmigran sukses.

"Kita akan bukan lahan seluas-luasnya, ada 12000 desa yang akan dibuka lahannya, sebagian akan digunakan dalam rangka pemetaan transmigrasi terutama dari perbatasan," ujar Menteri Marwan.

Menteri asal Pati, Jawa Tengah tersebut mengungkapkan salah satu terobosa yang dibuat dalam program transmigrasi ini salah satunya adalah berkaitan dengan ketahanan pangan dan reforma agraria.

"Ada 9 juta hektar yang akan dimanfaatkan dalam distribusi transmigrasi. Kita baru 0,6 juta ha. Ada 0,4 juta ha," ungkap Menteri Marwan.

Kedepan, imbuh Menteri Marwan, dengan adanya program transmigrasi ada pemerataan penduduk. Membuka tanah yg tersentuh menjadi lahan industri dan ekonomi.

"Indonesia luas dan butuh sinergi. semua pihak juga pemda. Semua provinsi ada 614 kawasan transmigrasi. Mulai tahun ini disinkronkan. Dalam rangka membuka lahan," tandasnya.

Selain membuka lahan, dan penempatan transmigran di daerah perbatasan, para transmigran juga akan ditempatkan di beberapa pulau-pulau kecil dan terluar di Indonesia yang memiliki potensi alam yang luar biasa, sehingga transmigrasi juga bisa menunjang poros maritim yang ditargetkan pemerintah pusat.

"Misalnya seperti di Natunan, yang potensial dijadikan lahan transmigrasi ini juga menunjang poros maritim yang ditargetkan pemerintah pusat," imbuhnya.[dem]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya