Berita

Oesman Sapta

Oesman Sapta Tinjau Terminal Antar Negara di Kubu Raya

SELASA, 14 JULI 2015 | 15:43 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

. Di sela melakukan Sosialisasi 4 Pilar MPR, Wakil Ketua MPR Oesman Sapta melakukan peninjauan Terminal Antar Negara di Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, Selasa (14/7).

Terminal seluas enam hektare yang terletak di Sungai Ambawang itu merupakan terminal bus yang menghubungkan kota-kota di Malaysia seperti Kuching; dan negara Brunai. Terminal yang mulai beroperasi sejak September 2015 itu mampu menampung 39 bus.

Oesman Sapta dalam peninjauan mengatakan terminal itu bagus. Dirinya mengharap terminal itu dikelola oleh pemerintah pusat. Alasannya kalau diurus oleh pemerintah daerah dirasa terlalu berat. Hal demikian bisa jadi karena itu merupakan terminal internasional.


Petugas Terminal Antar Negara, Abdul Gafur, mengatakan jumlah penumpang di terminal itu dari tahun ke tahun mengalami peningkatan. "Kebanyakan yang datang dari Malaysia dan Brunai adalah TKI," ujarnya.

Terminal itu di dalamnya terbagi atas tempat parkir bus antar negara, antar provinsi, antar kabupaten, dan angkot serta tempat parkir.

Gafur membenarkan terminal itu akan diambil oleh pemerintah pusat pada tahun 2016."Saat ini masih diurus dinas perhubungan provinsi," ujarnya.

Bupati Kubu Raya, Rusman Ali yang mendampingi Oesman Sapta, membenarkan bahwa terminal itu akan diambil oleh pemerintah pusat. Dirinya mengatakan terminal itu untuk melayani masyarakat dan menciptakan kelancaran arus lalu lintas.

"Sebelum ada terminal ini, penumpang diturunkan di jalan," ujarnya seperti dalam rilis Humas MPR. [rus]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Harga Emas Antam Hari Ini Kembali Pecah Rekor

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:12

Kritik Pandji Tak Perlu Berujung Saling Lapor

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:05

AHY Gaungkan Persatuan Nasional di Perayaan Natal Demokrat

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:02

Iran Effect Terus Dongkrak Harga Minyak

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:59

IHSG Dibuka Menguat, Rupiah Melemah ke Rp16.872 per Dolar AS

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:42

KBRI Beijing Ajak WNI Pererat Solidaritas di Perayaan Nataru

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:38

Belajar dari Sejarah, Pilkada via DPRD Rawan Picu Konflik Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:31

Perlu Tindakan Tegas atas Konten Porno di Grok dan WhatsApp

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:30

Konflik Terbuka Powell dan Trump: Independensi The Fed dalam Ancaman

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:19

OTT Pegawai Pajak Momentum Perkuat Integritas Aparatur

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:16

Selengkapnya