Berita

Beni Pramula/net

Ketum IMM: Ramadhan Momentum Luruskan Kiblat Bangsa

JUMAT, 03 JULI 2015 | 06:33 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

. Ramadhan merupakan momentum untuk berbenah, berbagi, dan meneguhkan jati diri dalam menguatkan iman dan taqwa. Selain itu, Ramadhan bagi pemuda dan mahasiswa juga harus diartikan sebagai jalan untuk meluruskan kiblat bangsa dan membangkitkan jiwa sosial rakyat Indonesia.

Begitu tegas Ketua Umum DPP Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Beni Pramula kepada Kantor Berita Politik RMOL ‎di Jakarta (Kamis, 2/7) .

"Di bulan yang suci ini, bangsa butuh semangat sosial terutama di kalangan generasi muda sebagai agen perubahan sosial," ujarnya.


Alasan itu yang kemudian melatari DPP IMM menggelar acara buka bersama yang dibalut dengan acara pembagian santunan kepada anak yatim, pembagian hadiah lomba semarak Ramadhan, penampilan kreativitas seni dan budaya, launching buku "Ironi Negeri Kepulauan" karya Beni Pramula, serta kajian Ramadhan bertajuk 'Teguhkan Jati Diri, Kuatkan Iman dan Taqwa: Luruskan Kiblat Bangsa untuk Indonesia Berkemajuan'.

Dalam kesempatan itu, Beni menjelaskan mengenai intisari buku karangannya. Buku setebal 233 halaman itu, kata Beni, bercerita tentang kebobrokan negeri ini. Antara lain korupsi yang kian merajalela, hukum yang tebang pilih, dan kiblat ekonomi bangsa yang masih tunduk kepada cengkraman asing.

"Isinya tentang semua ini harus diterima rakyat Indonesia yang semakin hari semakin kesulitan, semakin jauh dari harapan kesejahteraan dan kemajuan. Artinya, Indonesia belum menjadi tuan di negeri sendiri," tandasnya.

Turut hadir dalam acara ini‎ Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Din Syamsudin, Ketua Umum DPP IMM Beni Pramula, dan Sekretaris Jenderal DPP IMM Abdul Rahman. [rus]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Harga Emas Antam Hari Ini Kembali Pecah Rekor

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:12

Kritik Pandji Tak Perlu Berujung Saling Lapor

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:05

AHY Gaungkan Persatuan Nasional di Perayaan Natal Demokrat

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:02

Iran Effect Terus Dongkrak Harga Minyak

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:59

IHSG Dibuka Menguat, Rupiah Melemah ke Rp16.872 per Dolar AS

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:42

KBRI Beijing Ajak WNI Pererat Solidaritas di Perayaan Nataru

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:38

Belajar dari Sejarah, Pilkada via DPRD Rawan Picu Konflik Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:31

Perlu Tindakan Tegas atas Konten Porno di Grok dan WhatsApp

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:30

Konflik Terbuka Powell dan Trump: Independensi The Fed dalam Ancaman

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:19

OTT Pegawai Pajak Momentum Perkuat Integritas Aparatur

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:16

Selengkapnya