Berita

Politik

Sejak Orba Belum Ada Partai Berhasil Lahirkan Tokoh Negara

MINGGU, 21 JUNI 2015 | 03:15 WIB | LAPORAN:

Pendiri Partai Uni Demokrasi Indonesia (Pudi), Sri Bintang Pamungkas menilai sejak jaman orde baru, belum ada satupun partai berhasil menghasilkan tokoh politik yang benar-benar bekerja untuk rakyat dan negara.

Hal ini diungkapkannya ketika melihat tokoh-tokoh yang dilahirkan partai politik saat ini. Tak terkecuali Joko Widodo.

"Sampai sekarang saya belum, melihat partai yang menghasilkan tokoh yang benar" memikirkan rakyat, dan berjuang untuk negaranya bukan untuk partainya," ungkap aktivis politik era Orba itu saat ditemui dalam acara peringatan Haul Bung Karno ke 45 di kediaman Rachmawati Soekarnoputri, Jalan Jati Padang, Pasar Minggu, Jakarta, Sabtu (20/6).


Menurut Sri Bintang, hingga kini, partai politik belum melahirkan tokoh yang memumpuni Soekarno, atau setidaknya mengikuti jejak Bung karno. Pasalnya partai politik saat ini hanya berkutat menaikkan popularitas dan kepentingan organisasi partai bukan mengedepankan kepentingan rakyat.

"Partai itu sudah rusak semua, mereka main duit, tidak ada memikirkan kepentingan untuk rakyat. Lihat saja di orang-orang yang di DPR," cetus Sri Bintang.

Terkait konflik yang kini terjadi di partai politik, Sri Bintang menilai terjadinya konflik di internal partai sekarang ini dikarenakan bobroknya UU kepartaian dan UU pemilu. Menurutnya, kedua UU tersebut mesti direvisi kembali.

"Harusnya membuat UU kepartaian yang baru. UU partai bobrok, sehingga menghasilkan partai yang seperti sekarang. Dari partai itu, menghasilkan tokoh yang hanya mengejar kepentingannya semata," pungkas Sri Bintang. [ian]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya