Berita

agus martowardjojo/net

RUPIAH TERPURUK

Tiga Tokoh Ini Pantas Gantikan Gubernur BI

SABTU, 30 MEI 2015 | 15:29 WIB | LAPORAN: ADE MULYANA

Hingga saat ini rupiah masih terpuruk dan diperdagangkan pada kisaran Rp 13.300 per dolar AS. Di luar berbagai penjelasan makro dan mikro ekonomi yang menyebabkan rupiah terpuruk, fenomen ini jelas memperlihatkan betapa Bank Indonesia yang bertangung jawab terhadap stabilitas nilai tukar rupiah perlu mengalami perubahan secara mendasar.

"Perlu terobosan dan perubahan yang nyata di Bank Indonesia. Hingga saat ini rupiah masih terpuruk," ujar pengamat komunikasi politik Paramadina, Hendri Satrio, dalam perbincangan dengan redaksi.

"Komunikasi BI ke masyarakat pun terlalu biasa-biasa saja, sebatas meminta masyarakat bersabar. Tidak ada pesan komunikasi tentang langkah kreatif BI menghadapi situasi ini selain meminta masyarakat bersabar," sambungnya.


Menurut Hendri, Gubernur BI Agus Martowardjojo tidak bisa lagi dibiarkan memimpin BI. Karena faktanya, sejauh ini tidak ada terobosan terobosan maksimal yang dilakukan Agus untuk mengangkat rupiah.

Hendri mengatakan, setidaknya ada tiga tokoh yang patut dipertimbangkan Presiden Joko Widodo untuk menggantikan Agus Martowadjojo.

"Sosok Rizal Ramli, Chatib Basri, Erwin Rijanto adalah ekonom yang patut ditelaah untuk menggantikan Agus Marto yang dicitrakan miskin ide kreatif dan terobosan dalam mengangkat nilai rupiah ini," demikian Hendri Satrio. [dem]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya