Berita

edhie baskoro yudhoyono/net

Politik

Ibas: Sudirman Said Seperti Pahlawan Kesiangan

SELASA, 19 MEI 2015 | 12:19 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Demokrat menilai Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said sedang berupaya mengadu domba Presiden Joko Widodo dan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Hal itu diutarakan Sekjen DPP Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas menanggapi komentar Sudirman Said yang mengatakan bahwa pemberantasan Mafia Migas selalu berhenti di meja SBY.

"Janganlah pak Menteri berusaha menjilat Presiden Jokowi dan mengadu domba dengan Pak SBY. Itu merupakan perbuatan kejam pak Menteri," kata Ibas melalui keterangan tertulisnya yang diterima (Selasa, 19/5).


Menurut Ibas, pernyataan Menteri ESDM sudah mengarah pada fitnah dan pencemaran nama baik. Putra bontot SBY ini menyebut Sudirman Said sudah bersikap dzalim.

"Jika ingin melakukan perbaikan lakukanlah perbaikan, tanpa harus menyalahkan pemerintahan sebelumnya. Janganlah bersikap seperti 'pahlawan kesiangan' yang seolah-olah sudah melakukan banyak,” tambah anggota Komisi X DPR RI itu.

Lebih lanjut, Ibas mendesak agar pemerintah dan jajaran terkait segera mengklarifikasi agar publik mendapatkan pemahaman yang jelas.

"Kita menuntut klarifikasi statement atas tuduhan tersebut dan sangat menyayangkan seorang pejabat publik yang menyatakan statement tanpa dasar fakta yang jelas serta mengarah pada fitnah dan pencemaran nama baik," tandasnya.[wid]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lie Putra Setiawan, Mantan Jaksa KPK Dipercaya Pimpin Kejari Blitar

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:04

Pemangkasan Produksi Batu Bara Tak Boleh Ganggu Pasokan Pembangkit Listrik

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:00

Jaksa Agung Mutasi 19 Kajari, Ini Daftarnya

Senin, 12 Januari 2026 | 23:31

RDMP Balikpapan Langkah Taktis Perkuat Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 23:23

Eggi Sudjana-Damai Hari Lubis Ajukan Restorative Justice

Senin, 12 Januari 2026 | 23:21

Polri dan TNI Harus Bersih dari Anasir Politik Praktis!

Senin, 12 Januari 2026 | 23:07

Ngerinya Gaya Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 23:00

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA KTB Persiapkan Kader Bangsa

Senin, 12 Januari 2026 | 22:44

Megawati: Kritik ke Pemerintah harus Berbasis Data, Bukan Emosi

Senin, 12 Januari 2026 | 22:20

Warga Malaysia Ramai-Ramai Jadi WN Singapura

Senin, 12 Januari 2026 | 22:08

Selengkapnya