Berita

foto: RMOL

Blusukan di Solo, Menteri Basuki Bantu Pemugaran Kraton Mangkunegaran

SABTU, 02 MEI 2015 | 09:44 WIB | LAPORAN: ADE MULYANA

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono meninjau kondisi infrastruktur jalan, jembatan maupun sungai di kota Solo, Jawa Tengah, Jumat kemarin (1/5).

Menteri Basuki usai mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan sejumlah proyek jalan tol dari mulai Lampung, Palembang dan berakhir di Ngawi, Kamis, 30 April 2015, mampir di Solo.

"Saya sudah berjanji kepada Walikota Solo, FX Hadi Rudyatmo, untuk melihat beberapa infarstruktur di Solo. Karena beliau sudah beberapa kali datang ke kantor PUPR di Jakarta," tutur Menteri Basuki, seusai bertemu Walikota Solo di Loji Gandrung.


‎Dalam kunjungan kerjanya di Solo selama enam jam, Basuki menyempatkan diri untuk melihat beberapa lokasi, seperti aliran Sungai Pepe, Bendung Karet Tirtonadi, Viaduct Tirtonadi, pembangunan Kampung Jejer, Keraton Mangkunegaran dan underpass Makamhaji, Sukoharjo.

Sebelum terjun ke lapangan, Menteri Basuki yang dalam kunjungan ke Solo di damping jajaran Eselon I, II dan III di lingkungan Kementerian PUPR, mendengarkan paparan tentang rencana pengembangan infrastruktur di sekitar kota Solo dari Kepala Dinas PU Solo.

Acara paparan ini di hadiri juga oleh Walikota dan Wakil Walikota Solo serta seluruh jajaran SKPD Surakarta.

Menurut Basuki, Kementerian PUPR akan membantu dan bekerja sama dengan Pemerintah kota Solo dalam nenerapa hal, antara lain, restorasi Sungai Pepe, perbaikan Bendung Karet Tirtonadi, dan pemugaran Keraton Mangkunegaran.

Saya sudah meminta kepada jajaran Kementerian PUPR yang berhubungan dengan masalah di atas untuk membantu membuat study kelayakan dan pemantauan pemugaran Kraton Mangkunegaran,” ujar Basuki.

Dalam kondisi hujan, Menteri Basuki menyempatkan diri untuk melihat kondisi pembangunan Kampung Jejer bagi masyarakat yang tinggal di bantaran kali Pepe.

Menteri Basuki dalam blusukan di kota Solo didampingi oleh Walikota Solo FDX Hadi Rudyatmo. Begitu juga saat meninjau underpass Makamhaji di Kartasura, Sukoharjo.

Menteri Basuki, berjanji akan turun tangan mengatasi masalah banjir di underpass, dengan langsung meminta jajaran PUPR untuk melakukan kajian ulang. Perlu diketahui, beberapa hari terakhir, guyuran hujan lebat di kota Solo menyebabkan underpass terendam air. Akibatnya kondisi lalu lintas di sekitar Kartasura macet total. [dem]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Harga Emas Antam Hari Ini Kembali Pecah Rekor

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:12

Kritik Pandji Tak Perlu Berujung Saling Lapor

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:05

AHY Gaungkan Persatuan Nasional di Perayaan Natal Demokrat

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:02

Iran Effect Terus Dongkrak Harga Minyak

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:59

IHSG Dibuka Menguat, Rupiah Melemah ke Rp16.872 per Dolar AS

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:42

KBRI Beijing Ajak WNI Pererat Solidaritas di Perayaan Nataru

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:38

Belajar dari Sejarah, Pilkada via DPRD Rawan Picu Konflik Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:31

Perlu Tindakan Tegas atas Konten Porno di Grok dan WhatsApp

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:30

Konflik Terbuka Powell dan Trump: Independensi The Fed dalam Ancaman

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:19

OTT Pegawai Pajak Momentum Perkuat Integritas Aparatur

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:16

Selengkapnya