Berita

Olahraga

Ketum KONI Optimis PBTI Dipimpin Marciano Jadi Kompak

SELASA, 28 APRIL 2015 | 18:28 WIB | LAPORAN:

Pengurus Besar Taekwondo Indonesia (PBTI) masa bakti 2015-2019 resmi dikukuhkan dan dilantik oleh Ketua Umum KONI Pusat Mayjen TNI (Pur) Tono Suratman     di Jakarta, kemarin.

Dalam sambutannya, Tono Suratman menyatakan di bawah kepemimpinan Ketua Umum Letjen TNI (Pur) Marciano Norman, postur kepengurusan PBTI diyakini dalam kesatupaduan yang kuat dan siap untuk meraih prestasi terbaik demi keharuman nama bangsa.

"Saya meyakini PBTI akan menjadi organisasi yang kuat dan kompak menyatu serta mampu mempersembahkan prestasi yang terus meningkat, baik di dalam negeri maupun di luar negeri," ujar Tono Suratman.

Untuk itu, lanjut Tono, diperlukan kerja keras dan kerja cerdas dari seluruh jajaran pengurus serta bersikap amanah dalam menjalankan tanggung jawab. Mengingat, selain menghadapi tugas rutin, jajaran pengurus PBTI akan menghadapi kalender kegiatan yang cukup padat dalam kurun waktu tiga sampai empat tahun mendatang.

"Event terdekat adalah SEA Games di Singapura. Saya percaya, jajaran PBTI akan memanfaatkan waktu sebesar-besarnya untuk melakukan konsolidasi dan evaluasi dalam menetapkan prioritas berikut taktik dan strateginya, sehingga kejayaan merah putih akan lebih membahana," tandasnya.

Sementara itu, usai acara Ketua Umum PBTI kepada wartawan menyatakan, untuk menghadapi SEA Games persiapan atlet nasional taekwondo sudah memasuki tahap optimal di Pelatnas Cibubur. Disinggung mengenai target medali di SEA Games, Marciano menyatakan menargetkan perolehan dua medali emas.

"Rencananya, pekan depan kita akan mengirimkan 12  atlet pelatnas ke Korea Selatan untuk mengikuti training camp selama satu bulan.  Baik untuk kategori kyorugi maupun poomsae. Selain untuk meningkatkan skill, kita harapkan mereka akan mendapatkan sparing partner yang memadai, sehingga ketika diturunkan di SEA Games mereka berada dalam kondisi puncak, mempunyai mental tanding yang kuat dan mempunyai jam terbang yang cukup tinggi," ujar Marciano.

Prioritas PBTI saat ini, lanjut Marciano, adalah mempersiapkan atlet-atlet nasional agar pada even besar baik di tingkat Asia maupun kejuaraan dunia kita bisa berprestasi lebih baik dari sebelumnya.

"Untuk itu PBTI membuka pintu seluas-luasnya bagi seluruh atlet dari berbagai pelosok Indonesia agar bisa turut berprestasi. Kita harus bis membuktikan Indonesia mampu bersaing baik di single event maupun multi event internasional, walaupun harus berhadapan dengan negara-negara lain yang taekwondonya sangat kuat," tegasnya.

Ditambahkannya, salah satu prioritas kepengurusan yang baru ini adalah meningkatkan pembinaan atlet-atlet di daerah. Mulai dari yang yunior sampai dengan senior, sehingga bibit unggul atlet nasional akan lebih banyak.

"Jangan sampai atlet tertunda pembinaannya dan kehabisan masa emasnya untuk berprestasi ketika mereka dibutuhkan untuk tampil. Itu tidak boleh terjadi. Dinamika internal hanya masalah kecil yang banyak cara penyelesaiannya," pungkasnya.[wid]

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Lanal Banten dan Stakeholder Berjibaku Padamkan Api di Kapal MT. Gebang

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:55

Indonesia Tetapkan 5,5 Juta Hektare Kawasan Konservasi untuk Habitat Penyu

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:41

Kepercayaan Global Terus Meningkat pada Dunia Pelayaran Indonesia

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:27

TNI AU Distribusikan Bantuan Korban Banjir di Sulsel Pakai Helikopter

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:05

Taruna Jadi Korban Kekerasan, Alumni Minta Ketua STIP Mundur

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:42

Gerindra Minta Jangan Adu Domba Relawan dan TKN

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:19

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Jadi Lokasi Mesum, Satpol PP Bangun Posko Keamanan di RTH Tubagus Angke

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:24

Perbenihan Nasional Ikan Nila Diperluas untuk Datangkan Cuan

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:59

Komandan KRI Diponegoro-365 Sowan ke Pimpinan AL Cyprus

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:52

Selengkapnya