Berita

foto/net

Pertahanan

Arahan Pangkostrad, Prajurit Harus Punya 5 Kemampuan Khusus

SABTU, 31 JANUARI 2015 | 23:26 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Panglima Kostrad Letjen TNI Mulyono didampingi ketua Persit KCK Gabungan Kostrad Sita Mulyono mengunjungi Markas Batalyon Infanteri Lintas Udara 501 Kostrad, yang bermarkas di Madiun, Jawa Timur, Jumat (30/1). Kunjungan Pangkostrad ini bertujuan untuk melihat dari dekat kondisi satuan, baik prajurit maupun sarana prasarana satuan.

Di Markas Batalyon Infanteri Linud 501 Kostrad, rombongan Pangkostrad disambut oleh Wakil Komandan Yonif Linud  501 Kostrad  Mayor Inf Gustiawan, yang mewakili Komandan Batalyon Letkol Inf Andi Kusworo yang sedang melaksanakan penugasan pengamanan perbatasan RI-Malaysia.

Di hadapan para prajurit dan Persit Batalyon Yonif Linud 501 Kostrad, Pangkostrad berkesampatan memberikan pengarahan kepada para prajurit Yonif Linud 501 Kostrad Bertempat di aula Simanjuntak Yonif L-501 Kostrad. Inti dari pengarahan tersebut, prajurit Kostrad harus mempunyai lima kemampuan yang tidak dimiliki oleh satuan lain.

"Kemampuan itu adalah disiplin, jago perang, jago tembak, jago beladiri dan memiliki fisik prima," ujar Letjen TNI Mulyono dalam keterangan tertulis kepada Kantor Berita Politik RMOL (Sabtu, 31/1).

Selain itu, Pangkostrad juga mengharapkan kepada prajurit Yonif L-501 Kostrad agar selalu menjaga nama baik satuan Kostrad dengan tidak melakukan pelanggaran sekecil apapun yang dapat merusak citra Kostrad. Lebih lanjut Pangkostrad menyampaikan kepada seluruh prajurit untuk tidak takut dengan Pangkostrad sebagai panglima sendiri.

"Jangan buat ada perbedaan antara ayah dan anak. Karena Pangkostrad adalah ayah dari seluruh prajurit Kostrad," tandasnya. [ian]

Populer

Aduan Kebohongan sebagai Gugatan Perdata

Selasa, 08 Oktober 2024 | 10:03

Pernah Bertugas di KPK, Kapolres Boyolali Jebolan Akpol 2003

Senin, 07 Oktober 2024 | 04:21

Warganet Beberkan Kejanggalan Kampus Raffi Ahmad Peroleh Gelar Doktor Kehormatan

Senin, 30 September 2024 | 05:26

Laksdya Irvansyah Dianggap Gagal Bangun Jati Diri Coast Guard

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 03:45

PDIP Bisa Dapat 3 Menteri tapi Terhalang Chemistry Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 01:53

Bakamla Jangan Lagi Gunakan Identitas Coast Guard

Rabu, 09 Oktober 2024 | 06:46

Prabowo Sudah Kalkulasi Chemistry PDIP dengan Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 02:35

UPDATE

10 Tahun Rezim Jokowi Dapat 3 Rapor Biru, 1 Rapor Merah

Kamis, 10 Oktober 2024 | 18:05

Konflik Geopolitik Global Berpotensi Picu Kerugian Ekonomi Dunia hingga Rp227 Ribu Triliun

Kamis, 10 Oktober 2024 | 18:04

Arzeti Minta Korban Pencabulan di Panti Asuhan Darussalam Annur Dapat Pendampingan Psikologis

Kamis, 10 Oktober 2024 | 17:58

KPK Sita Agunan dan Sertifikat dalam Kasus Korupsi BPR Bank Jepara Artha

Kamis, 10 Oktober 2024 | 17:42

Gerindra Bakal Bangun Oposisi untuk Kontrol Parpol Koalisi?

Kamis, 10 Oktober 2024 | 17:28

Imigrasi Tangkap Buronan Interpol Asal China di Bali

Kamis, 10 Oktober 2024 | 17:28

Hari Ini, Andi Arief Terbang ke India untuk Transplantasi Hati

Kamis, 10 Oktober 2024 | 17:23

Prabowo Hadiri Forum Sinergitas Legislator PKB, Diteriaki "Presiden Kita Berkah"

Kamis, 10 Oktober 2024 | 17:11

Akomodir Menteri Jokowi, Prabowo Ingin Transisi Tanpa Gejolak

Kamis, 10 Oktober 2024 | 16:59

Prabowo Tak Akan Frontal Geser Jokowi

Kamis, 10 Oktober 2024 | 16:44

Selengkapnya