Berita

Dunia

Pemerintah Harus Fokus Cari Pesawat, Bukan Langsung Tunjuk Hidung AirAsia

SENIN, 29 DESEMBER 2014 | 17:23 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Wakil Ketua DPR Agus Hermanto menegaskan, harus ada pihak yang bertanggungjawab atas hilangnya pesawat AirAsia QZ 8501 dengan rute penerbangan Surabaya ke Singapura. Hanya saja, saat ini semua pihak masih fokus pada pencarian pesawat yang mengangkut 155 penumpang itu terlebih dahulu sebelum mencari pihak-pihak yang harus bertanggung jawab, yang salah satunya adalah AirAsia.

Begitu kata Agussaat ditemui di gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (29/12).

"Tidak melihat sebab-musabab terlebih dulu, tapi fokus mengatasi kejadian ini. Setelah itu baru ditelusuri balik, pihak mana yang harus mempertanggungjawabkan dan seluruh resiko dibebankan, misal AirAsia dan pihak asuransi," katanya.


Wakil ketua umum Partai Demokrat itu menambahkan, baik keluarga korban maupun seluruh masyarakat Indonesia saat ini sedang berharap agar pesawat jenis Air Bus itu bisa segera ditemukan.

"Terpenting secepatnya bisa memperoleh deteksi tentang keberadaan pesawat, black box-nya bisa ditemukan. Kalau toh ada korban bisa diambil, kalau bisa sesedikit mungkin (korban), kalau tidak ada korban lebih baik. Kalau memungkinkan korban seminimal mungkin," tutup ipar Ani Yudhoyono ini. [mel]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya