Berita

Politik

Sarana Online Belum Siap, Ahok Tetap Akan Luncurkan PTSP

JUMAT, 19 DESEMBER 2014 | 15:42 WIB | LAPORAN:

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan meluncurkan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) pada tanggal 2 Januari 2015 mendatang.

Padahal sarana dan prasarana sistem online pelayanan perijinan kepada masyarakat ini belum sepenuhnya selesai. Dengan demikian, dalam penerapannya nanti, pegawai PTSP tidak lagi akan menangani keluhan dan kebutuhan warga secara online, melainkan secara manual.

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengaku tahu soal kondisi tersebut, namun ia akan tetap melaksanakan PTSP tersebut.


"Mau itu urusan manual atau elektronik itu urusan saya," ujar pria yang akrab disapa Ahok ini sesaat sebelum meninggalkan Balaikota, Jakarta Pusat, Jumat (19/12).

Kata Ahok, ia memang sengaja meluncurkan program ini karena banyak Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) DKI yang sengaja menunda program ini berjalan. Ketidaksiapan PTSP terjadi karena tingkah laku sejumlah oknum SKPD itu sendiri.

"SKPD menolak PTSP karena rejekinya diambil," pungkasnya.

Mantan Bupati Belitung Timur ini mengaku akan menjadi calo bagi masyarakat Jakarta itu sendiri. Bila ada warga yang hendak mengurus berkas-berkas yang berkaitan dengan Pemprov DKI, Ahok mengimbau agar langsung menghubungi bagian PTSP.

"Anda kalau mau kemana-mana datang ke saya," katanya. [mel]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya