Berita

Menpora: Garuda Muda harus Masuk 3 Besar di DNC Mendatang

SENIN, 17 NOVEMBER 2014 | 16:53 WIB | LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR

Tim Garuda Muda Indonesia menempati peringkat ke-7 dalam final kompetisi dunia Danone Nations Cup 2014.

Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrowi menyambut baik capaian tersebut.

"Selamat kepada Garuda Muda Indonesia, selamat kepada Coach Jacksen F. Tiago," jelas Menteri Imam di kantor Kemenpora sebelum memasuki mobil dinas untuk mengikuti rapat kabinet, Senin (17/11) yang digelar pukul 13. 00 WIB tadi.

Sebenarnya Indonesia memiliki peluang untuk tampil di semifinal. Namun sayangnya kekalahan atas Prancis 1-3, Chile 1-2 dan Rumania 1-3 membuat posisi kesebelasan yang ditangani Jakcsen F. Tiago ini harus berebut posisi 7/8 melawan Mexico. Kemenangan atas Mexico ini mengukuhkan Indonesia di posisi ke 7 dan 32 negara peserta DNC 2014 yang dibawa ke Arena Corinthians, Brazil.

Dengan hasil ini Indonesia pun memperbaiki pencapaiannya tahun lalu di London, di mana SSB Tugu Muda finis di peringkat delapan.

Kebanggaan Garuda Muda Indonesia semakin lengkap setelah Danone International memilih Reynaldi menjadi kiper terbaik turnamen. Penampilannya sepanjang turnamen memang oke, terutama saat membawa Indonesia memenangi adu penalti lawan juara bertahan Prancis di babak 16 besar. Total hanya enam gol bersarang di gawang Reynaldi dari tujuh pertandingan yang dilalui Garuda Muda.

"Kita harus 3 besar dalam kompetisi yang akan datang. Bibit-bibit muda ini harus menjadi modal kita untuk kompetisi yang lebih tinggi dan prestasi yang lebih baik," tegas Menteri Imam. [zul]

Populer

Jejak S1 dan S2 Bahlil Lahadalia Tidak Terdaftar di PDDikti

Sabtu, 19 Oktober 2024 | 14:30

Lolos OTT, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Gugat Praperadilan Lawan KPK

Jumat, 11 Oktober 2024 | 17:23

Begini Kata PKS Soal Tidak Ada Kader di Kabinet Prabowo-Gibran

Minggu, 20 Oktober 2024 | 15:45

Muncul Desakan Prabowo Umumkan Titiek Soeharto Ibu Negara

Selasa, 15 Oktober 2024 | 10:55

Indonesia Vs Bahrain Imbang 2-2, Kepemimpinan Wasit Menuai Kontroversi

Jumat, 11 Oktober 2024 | 00:59

Pelaku Pembuang Bayi Cantik Dinikahkan di Lapas Purwodadi

Sabtu, 19 Oktober 2024 | 05:22

Hikmah Heboh Fufufafa

Minggu, 20 Oktober 2024 | 19:22

UPDATE

Teguh Didorong Lanjutkan Program Bermanfaat Gubernur Sebelumnya

Selasa, 22 Oktober 2024 | 00:09

Terobosan Bagus Prabowo Seleksi Menteri Kompeten

Selasa, 22 Oktober 2024 | 00:02

APBN 2024 Fokus Pengentasan Kemiskinan

Senin, 21 Oktober 2024 | 23:36

Merasa Dikriminalisasi, Artis Lady Marsella Tempuh Praperadilan

Senin, 21 Oktober 2024 | 23:26

Gabungan Advokat dan Pekerja Gugat PP Tapera ke MA

Senin, 21 Oktober 2024 | 23:25

Jam Tangan Prabowo-Gibran saat Pelantikan Harganya Beda Jauh

Senin, 21 Oktober 2024 | 23:02

Mantan Caleg Golkar Nyeberang Dukung Pram-Rano

Senin, 21 Oktober 2024 | 22:54

Rosan Roeslani Bakal Fokus Genjot Hilirisasi

Senin, 21 Oktober 2024 | 22:31

AHY Yakin Nusron Bawa Kemajuan untuk ATR/BPN

Senin, 21 Oktober 2024 | 22:28

KPK Ingatkan Menteri dan Wakil Menteri KMP Segera Serahkan LHKPN

Senin, 21 Oktober 2024 | 22:24

Selengkapnya