Berita

prita kemal gani

Prita Kemal Gani Jadi Tokoh Humas Pilihan SPS

SABTU, 18 OKTOBER 2014 | 08:33 WIB | LAPORAN: ALDI GULTOM

Pendiri dan Direktur London School of Public Relations (LSPR) Jakarta yang juga menjabat Ketua Umum Perhimpunan Hubungan Masyarakat Indonesia (Perhumas) 2011-2014, Prita Kemal Gani, menerima penghargaan untuk kategori Tokoh Humas Pilihan Serikat Perusahaan Pers (SPS).

Dalam rilis yang diterima redaksi, penganugerahan dilakukan pada acara "The 3rd Indonesia Public Relations Awards & Summit (IPRAS) 2014" yang diselenggarakan di The Sahid Rich Jogja Hotel, Jalan Magelang No. 18, KM 6, Yogyakarta.

Sejak pertama kali SPS Awards diberikan pada tahun 2012, penerimanya adalah tokoh-tokoh dengan karakter kepemimpinan otentik, baik dari bidang bisnis, maupun tokoh organisasi sosial dan pemerintah. Pada kategori Tokoh Public Relations Indonesia 2014, SPS yang dipimpin oleh Dahlan Iskan, mengamati dan menilai lebih dari 100 Tokoh Public Relations dan memandang Prita Kemal Gani mempunyai peran besar dan strategis dalam pengembangan dunia kehumasan di Indonesia sehingga layak untuk diberikan penghargaan.
 

 
Prita Kemal Gani telah sukses mengembangkan LSPR Jakarta selama 22 tahun dan menghasilkan lebih dari 15.356 lulusan yang telah menjadi praktisi komunikasi, khususnya public relations di berbagai institusi dalam dan luar negeri. Sehingga, LSPR Jakarta mendapat kepercayaan dari Direktorat Jenderal Bidang Kerja Sama ASEAN Kemenlu RI untuk menjadi Pusat Kajian ASEAN Dalam Perspektif Public Relations (LSPR Centre of Study on ASEAN Public Relations).

Tidak berhenti sampai di situ, kontribusinya di dunia public relations telah mencatatkan sejarah sebagai ketua umum perempuan pertama dalam perjalanan 39 tahun berdirinya Perhumas.

Di bawah kepemimpinan Prita Kemal Gani, organisasi itu menghasilkan berbagai program yang semakin memperkuat peran public relations di berbagai industri dan mengambil peran penting dalam program pemerintah untuk menyamakan standar kompetensi public relations secara nasional. [ald]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya