Berita

Garda Oto

Otomotif

LEBARAN 2014

Tips Berkendara Saat Mudik Ala Garda Oto

KAMIS, 24 JULI 2014 | 12:54 WIB | LAPORAN:

. Bagi pemudik yang akan menggunakan kendaraan pribadi sebagai sarana mengantar Anda ke kampung halaman tercinta, konsentrasi adalah hal utama yang harus tetap terjaga selama mengemudi. Pasalnya, hilang konsentrasi atau kelelahan bisa berakibat atal di jalan.

Untuk menyiasati agar konsentrasi tetap terjaga, Garda Oto memberika tips bagi Anda yang mungkin dapat membantu Anda selama perjalanan mudik.

Dalam rilis yang diterima redaksi, Garda Oto menilai, jauhnya jarak yang harus ditempuh merupakan salah satu faktor penyebab kecelakaan. Kelelahan, kantuk dan stres karena macet membuat pengendara kehilangan konsentrasi selama mengemudi.


Agar konsentrasi tidak buyar, berikut beberapa kiat dari Garda Oto:

1. Tidur yang cukup dan berkualitas. Sebelum mudik, seorang pengemudi setidaknya butuh tujuh jam tidur. Rasa kantuk bisa membuat konsentrasi hilang dalam sekejap.

2. Jangan menyetir lebih dari dua jam. Berkonsentrasi terlalu lama pada kondisi monoton membuat syaraf lelah. Sebaiknya berhenti dan beristirahatlah di tempat aman setiap dua atau tiga jam sekali.

3. Kurangi karbohidrat. Terlalu banyak mengkonsumsi karbohidrat menyebabkan rasa kantuk. Gantilah makanan yang mengandung karbohidrat dengan buah-buahan, misalnya, karena vitamin yang terkandung di dalamnya bisa menyegarkan badan.

4. Minum kopi dan tidur. Menurut sebuah penelitian di Inggris, kombinasi dari meminum kopi kemudian tidur selama 15 menit dapat memperbaiki kemampuan dan kewaspadaan, serta mengurangi kantuk. Metode ini dipercaya ampuh karena tidur selama 15 menit membantu menjernihkan otak dari kandungan adenosine. Sementara itu, kafein membutuhkan sekitar 20 menit untuk bisa mempengaruhi secara psikologis. Dampaknya seperti sebuah tamparan untuk membangunkan orang dari tidur.

5. Olahraga ringan. Bila dalam perjalanan sudah mulai merasakan kelelahan dan kantuk, berhentilah di tempat aman  dan lakukan sedikit peregangan tubuh. Hal ini berfungsi melancarkan peredaran darah setelah berjam-jam duduk di dalam mobil.

6. Menyetir bergantian. Bila memungkinkan, bergantianlah mengemudi dengan orang lain setiap 2 atau 3 jam sekali.

Kiat-kiat tersebut dapat membantu pemudik agar tetap berkonsentrasi selama perjalalan sehingga bisa sampai dan berkumpul bersama keluarga besar di kampung halaman. [rus]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Jutaan Orang Tak Sadar Terkena Diabetes

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:17

Kejati Sumut Lepaskan Tersangka Penadahan Laptop

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:00

Sektor Energi Indonesia Siap Menggebrak Melalui Biodisel 50 Persen dan PLTN

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:35

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

Pasal Pembuka, Pasal Pengunci

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:21

Eggi Sudjana Perburuk Citra Aktivis Islam

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:19

Pratikno dan Jokowi Harus Dihadirkan di Sidang Sengketa Ijazah KIP

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:03

Dugaan Pengeluaran Barang Ilegal di Cileungsi Rugikan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:45

Eggi Sudjana Konsisten Meyakini Jokowi Tak Punya Ijazah Asli

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:15

Selengkapnya