Berita

joko widodo

Jokowi harus Berlapang Dada Menerima Kalau Akhirnya Kalah

SELASA, 15 JULI 2014 | 21:16 WIB | LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR

Sejumlah lembaga survei memang mengunggulkan Joko Widodo. Namun dia harus berlapang dada menerima kalau hasil penghitungan suara yang dilakukan Komisi Pemilihan Umum menunjukkan sebaliknya.

"Saya berharap Jokowi jangan jadi pangeran sengkuni seperti dalam kisah Mahabarata apabila nanti kalah," tegas Ketua Umum Gerda Muda Nasional (GMN) Kuntum Basa (Selasa, 15/7).

Kuntum mengungkapkan demikian karena Jokowi belum pernah menyatakan akan menerima apapun hasil Pilpres 2014 ini. Berbeda dengan Prabowo Subianto, yang sudah sering menyampaikan akan menerima pilihan rakyat.

Menurut Kuntum, Jokowi bukan sosok kesatria. Hal ini terlihat saat beberapa kali debat capres.

"Dia tidak akan mengakui kehebatan lawan ketika dia dalam posisi kalah. Sulit negara ini dipimpin sosok Jokowi. Kita tidak boleh kalah dalam sesuatu hal. Namun tidak boleh berkilah ketika melihat kebenaran," kata Kuntum mengingatkan.

Menurutnya juga, apabila hitung cepat dari lembaga survei berbeda dengan hasil penghitungan manual KPU, lembaga tersebut harus diberikan hukuman, bahkan pembubaran.

"Hal ini harus ditegakkan demi menjunjung tinggi nilai-nilai kebenaran. Asas penelitian harus ditegakkan dengan mendahulukan kepentingan kebenaran, bukan atas asas benefit oriented. Dan sebaliknya pemerintah harus memberikan penghargaan bagi para lembaga survei yang benar-benar berhasil dengan temuannya," demikian Kuntum. [zul]

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

Karangan Bunga untuk Ferry Juliantono Terus Berdatangan

Selasa, 22 Oktober 2024 | 12:24

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

UPDATE

Harga GKP di Tingkat Petani Lampung Tertinggi Rp6.300 per Kg

Sabtu, 02 November 2024 | 05:58

6 Pengungsi Rohingya di Aceh Timur Meninggal Dunia

Sabtu, 02 November 2024 | 05:43

Logo di APK Dedi-Erwan Dipersoalkan PKS, MQ Iswara: Salah Alamat

Sabtu, 02 November 2024 | 05:20

Gelapkan Uang 106 Mahasiswa Unila, Pemilik Agen Travel Diringkus Polisi

Sabtu, 02 November 2024 | 04:58

Optimisme Merekah di Balik Gercep Prabowo Setop PHK

Sabtu, 02 November 2024 | 04:44

Keadilan bagi Korban Pelanggaran HAM di Aceh Belum Terwujud

Sabtu, 02 November 2024 | 04:22

Rafael Struick Mulai Mengoleksi Gol di Liga Australia

Sabtu, 02 November 2024 | 03:59

Ahmad Luthfi Kirim Sinyal Jadikan Jokowi Jurukampanye

Sabtu, 02 November 2024 | 03:42

Terdampak Banjir Bandang, MotoGP Valencia 2024 Resmi Dibatalkan

Sabtu, 02 November 2024 | 03:20

KPAI Apresiasi Polri Ungkap Keterlibatan Oknum Pegawai Kemkomdigi dalam Kasus Judi Online

Sabtu, 02 November 2024 | 02:57

Selengkapnya