Berita

cnn

Dunia

Pemerintah Korut Minta Maaf Soal Apartemen Ambruk

SENIN, 19 MEI 2014 | 11:00 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Pemerintah Korea Utara mengeluarkan permintaan maaf atas ambruknya sebuah bagunan apartemen di Phyongchong, distrik pusat di Pyongyang Korea Utara (Minggu, 18/5).

Seperti dilansir CNN, kepala sekretaris Komite Perkotaan Pyongyang, Kim Su Gil mengeluarkan permintaan maaf dan menyebut insiden tersebut sebagai bencana yang parah.

Ia menjelaskan bahwa pemimpin Kim Jong-un resah sepanjang malam setelah mengetahui insiden tersebut terjadi.


Kim Su Gil juga berjanji bahwa pihaknya akan membantu keluarga para korban yang tinggal di apartemen itu dengan menyediakan hunian baru.

Selain itu, Menteri Keamanan Rakyat Korea Utara, Choe Pu Il menggambarkan insiden tersebut sebagai kecelakaan yang tak terbayangkan.

Diketahui bahwa sebuah bangunan apartemen yang pembangunannya belum sepenuhnya selesai tiba-tiba saja ambruk pada Selasa (13/5). Kantor berita setempat, Korean Central News Agency Utara (KCNA) menyebut bahwa insiden tersebut menelan korban, namun tidak melansir berapa jumlah korban tewas ataupun luka.

Namun diketahui bahwa bangunan tersebut memiliki 23 lantai dan diperkirakan sebanyak 92 keluarga telah menghuni bangunan tersebut.

Insiden tersebut diperkirakan terjadi karena pembangunan apartemen yang dilakukan tidak tepat dan kurang pengawasan. [mel]

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Ketum PDIP Tinjau Kantor Baru Megawati Institute

Selasa, 20 Januari 2026 | 22:14

Polisi Bongkar Jaringan Senpi Ilegal Dipakai Begal, Dijual di Facebook Hingga Tokopedia

Selasa, 20 Januari 2026 | 22:09

Bupati Sudewo dan Tiga Kades Kajen Resmi Ditahan, Digiring ke Rutan Pakai Rompi Oranye

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:53

Wapres Gibran Blusukan ke Pasar Borong Daun Bawang

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:48

Istana Rayakan Prestasi Timnas Maroko sebagai Runner-Up Piala Afrika 2025

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:32

Polisi Sudah Periksa 10 Saksi dan Ahli Terkait Pelaporan Pandji Pragiwaksono

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:29

Komisi II Hanya Fokus Revisi UU Pemilu, Bukan Pilkada

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:22

Thomas Djiwandono Mundur dari Gerindra Usai Dicalonkan Jadi Deputi Gubernur BI

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:10

Bupati Pati Sudewo dan Tiga Kades Patok Harga hingga Rp225 Juta per Jabatan Perangkat Desa

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:00

Daftar 28 Perusahaan Sumatera yang Izinnya Dicabut Prabowo

Selasa, 20 Januari 2026 | 20:56

Selengkapnya