Berita

Pertahanan

Polri Masih Buka Pendaftaran Sampai 19 April

KAMIS, 17 APRIL 2014 | 13:55 WIB | LAPORAN:

Polri masih membuka peluang bagi warga masyarakat yang ingin bergabung dengan tugas negara hingga Sabtu 19 April.

"Animo masyarakat mendaftar mencapai 204.440 pendaftar. Ini sudah kami lakukan verifikasi. Ditutup 19 April," kata Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Mabes Polri, Kombes Agus Rianto, di Mabes Polri, Jakarta, Kamis (17/4).

Agus berharap masih banyak warga yang mendaftarkan diri bergabung sebagai polisi. Polri sendiri telah memberikan kemudahan perekrutan, tanpa mengabaikan kualitas.

"Kualitas diutamakan walau ada persyaratan. Untuk pria 163 cm, untuk wanita 155 cm. Untuk pria, 17 tahun maksimal 22 tahun. Tahun lalu, persyaratan usia maksimal 21 tahun. Untuk nilai rata-rata 6,5, sekarang 6,0," jelas Agus.

Perwira melati tiga itu juga mendorong Polda Papua dan Maluku melaksanakan kriteria sesuai arahan Mabes Polri.

"Kami harap ke depan Bhyangkara ini terus memiliki kualitas yang diperlukan masyarakat," terang Agus.

Khusus untuk Polwan ada 7.000 orang yang dididik dan diupayakan memenuhi standar pelayanan masyarakat. Dipastikan, setip Polsek nantinya memiliki dua Polwan yang mengawasi.

"Sehingga kalau ada kasus anak atau perempuan bisa ditangani Polwan," ujarnya.

Polwan itu ditempatkan di Polsek yang dekat dengan Polres. Kalau sudah senior akan ditempatkan ke tengah masyarakat di desa. [ald]

Populer

Aduan Kebohongan sebagai Gugatan Perdata

Selasa, 08 Oktober 2024 | 10:03

Lolos OTT, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Gugat Praperadilan Lawan KPK

Jumat, 11 Oktober 2024 | 17:23

PDIP Bisa Dapat 3 Menteri tapi Terhalang Chemistry Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 01:53

Pernah Bertugas di KPK, Kapolres Boyolali Jebolan Akpol 2003

Senin, 07 Oktober 2024 | 04:21

Prabowo Sudah Kalkulasi Chemistry PDIP dengan Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 02:35

Laksdya Irvansyah Dianggap Gagal Bangun Jati Diri Coast Guard

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 03:45

Bakamla Jangan Lagi Gunakan Identitas Coast Guard

Rabu, 09 Oktober 2024 | 06:46

UPDATE

CPO Melimpah, Aceh Berpeluang Punya Pabrik Minyak Goreng Sendiri

Minggu, 13 Oktober 2024 | 05:46

Tim Gakkumdu Banyuwangi Kerja Keras Periksa Dugaan Money Politics

Minggu, 13 Oktober 2024 | 05:12

Angin Segar KEK Batang Dongkrak Ekonomi Jateng

Minggu, 13 Oktober 2024 | 04:34

KKP Buka 30 Gerai Perizinan Usaha Perikanan Tangkap

Minggu, 13 Oktober 2024 | 04:14

Cek RS IKN

Minggu, 13 Oktober 2024 | 03:53

Genjot Cuan Lewat Modeling Budidaya Lobster di Batam

Minggu, 13 Oktober 2024 | 03:23

UU Ciptaker Hambat Kemandirian Industri Pertahanan

Minggu, 13 Oktober 2024 | 03:03

KKP Klaim Keberhasilan Kelola Hasil Sedimentasi Laut di Morodemak

Minggu, 13 Oktober 2024 | 02:52

Telkom DigiUP 2024 Sarana Pelajar Kembangkan Talenta Digital

Minggu, 13 Oktober 2024 | 02:29

Warning! Anggaran Pertahanan Era Jokowi Terus Menurun

Minggu, 13 Oktober 2024 | 01:56

Selengkapnya