Berita

edward snowden/net

Dunia

The Guardian dan Washington Post Terima Penghargaan Pulitzer

SELASA, 15 APRIL 2014 | 12:09 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Media asal Amerika Serikat Washington Post dan The Guardian menerima penghargan tertinggi dalam bidang jurnalistik di negara tersebut yakni Pulitzer Prize (Senin, 14/4).

Kedua media tersebut dinilai berhasil melakukan pelayanan publik dengan menyajikan informasi mengenai kebocoran dokumen yang dilakukan oleh mantan kontraktor National Security Agency (NSA), Edward Snowden.

Panitia Pulitzer menyebut bahwa penghargaan diberikan kepada The Guardian karena dinilai telah membantu dengan laporan-laporan yang agresif untuk memicu perdebatan mengenai hubungan antara pemerintah dan masyarakat mengenai isu-isu keamanan dan privasi.


Sementara itu Washington Post dinilai telah memberikan laporan-laporan yang otoritatif dan berwawasan sehingga membantu masyarakat memahami kerangka yang lebih luas tentang masalah keamanan nasional..

Sementara itu, dalam sebuah pernyataan yang dikutip The Guardian, Snowden dari Rusia menyebut bahwa pemberian penghargaan itu merupakan bentuk pembenaran bagi semua orang yang percaya bahwa masyarakat juga memiliki peran dalam pemerintahan.

"Kami berhutang kepada upaya wartawan dan rekan-rekannya yang terus bekerja menghadapi intimidasi yang luar biasa," kata Snowden seperti dilansir CNN.

Penghargaan Pulitzer sendiri dikelola oleh Columbia University journalism school. Penghargaan bergengsi itu pertama kali diberikan pada 4 Juni 1917. [mel]

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

UPDATE

Waspada Pemutihan Lahan Sawit Ilegal Secara Massal!

Rabu, 21 Januari 2026 | 07:48

Pertemuan Eggi-Damai Lubis dengan Jokowi Disebut Diplomasi Tingkat Tinggi

Rabu, 21 Januari 2026 | 07:23

Sudewo Juga Tersangka Suap Jalur Kereta Api, Kasus Pemerasan Jadi Pintu Masuk

Rabu, 21 Januari 2026 | 06:52

Damai Lubis Merasa Serba Salah Usai Bertemu Jokowi dan Terima SP3

Rabu, 21 Januari 2026 | 06:52

Putusan MK 234 Koreksi Sikap Polri dan Pemerintah soal Polisi Isi Jabatan Sipil

Rabu, 21 Januari 2026 | 06:48

Khofifah: Jawa Timur Siap jadi Lumbung Talenta Digital Nasional

Rabu, 21 Januari 2026 | 06:25

The Game Changer Kedua

Rabu, 21 Januari 2026 | 05:59

Persiden Cabut Izin 28 Perusahaan, Kinerja Kemenhut Harus Tetap Dievaluasi

Rabu, 21 Januari 2026 | 05:45

Evakuasi Korban Pesawat Jatuh

Rabu, 21 Januari 2026 | 05:20

Pemerintah Diminta Perbaiki Jalan Rusak di Akses Vital Logistik

Rabu, 21 Januari 2026 | 04:59

Selengkapnya