Berita

foto:puspen tni

Pertahanan

Jenderal Moeldoko Kunker Lima Hari di China

SENIN, 24 FEBRUARI 2014 | 20:57 WIB | LAPORAN:

Panglima TNI Jenderal TNI Dr. Moeldoko hari ini (Senin, 24/2) bertandang ke kota Beijing, China. Kunjungan kerja ini bertujuan untuk meningkatkan kerja sama TNI dengan militer China yang telah berjalan baik.

"Kunjungan kerja yang akan dilaksanakan selama lima hari, juga bertujuan sebagai perkenalan Jenderal TNI Dr. Moeldoko sebagai pejabat Panglima TNI yang baru," jelas Kadispenum Puspen TNI, Kolonel Inf Bernardus Robert melaui pesan elektronik kepada Rakyat Merdeka Online, beberapa saat yang lalu.

Turut dalam rombongan Panglima TNI yakni Asisten Operasi (Asops) Panglima TNI Mayjen TNI Ridwan, Kepala Badan Intelijen Strategis (Kabais) TNI Mayjen TNI M. Erwin S dan Kepala Pusat Kerjasama Internasional (Kapuskersin) Laksma TNI Suselo.
 
Selama berada di China, Moeldoko beserta rombongan  direncanakan mengunjungi China Power Investmen Corporation (CPL) di Building 3 No. 28, Financial Street, Xicheng District Beijing, Bayi August 1st Building (Markas Besar PLA), Capital Air Defence Command Center, Ministry of National Defence, People’s Republic of China dan Markas Central Mulitary Commission.
 
Saat berkunjung ke Bayi August 1st Building yang merupakan Markas Besar PLA, Panglima TNI dan rombongan diterima langsung oleh Chief of General Staff Jenderal Fang Fenghui. Dari situ, rombongan kemudian bertolak ke Capital Air Defence Command Center dan Ministry of National Defence, People’s Republic of China yang diterima oleh Jenderal Chang Wanguan.

Selanjutnya Panglima TNI dan rombongan menuju Markas Central Mulitary Commission dan disambut oleh Vice Chairman of Central Military Chommission Jenderal Fan Changlong.[wid]

Populer

Aduan Kebohongan sebagai Gugatan Perdata

Selasa, 08 Oktober 2024 | 10:03

Lolos OTT, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Gugat Praperadilan Lawan KPK

Jumat, 11 Oktober 2024 | 17:23

PDIP Bisa Dapat 3 Menteri tapi Terhalang Chemistry Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 01:53

Pernah Bertugas di KPK, Kapolres Boyolali Jebolan Akpol 2003

Senin, 07 Oktober 2024 | 04:21

Prabowo Sudah Kalkulasi Chemistry PDIP dengan Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 02:35

Laksdya Irvansyah Dianggap Gagal Bangun Jati Diri Coast Guard

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 03:45

Bakamla Jangan Lagi Gunakan Identitas Coast Guard

Rabu, 09 Oktober 2024 | 06:46

UPDATE

Prabowo Jangan Pilih Jaksa Agung Hedon Seperti ST Burhanuddin

Minggu, 13 Oktober 2024 | 16:00

40 Negara Asal Pasukan Perdamaian PBB Kutuk Serangan Israel di Pangkalan UNIFIL

Minggu, 13 Oktober 2024 | 15:56

Marak Spanduk 'Terima Kasih Jokowi, Selamat Bekerja Prabowo-Gibran', Pengamat: Emas Tetap Emas

Minggu, 13 Oktober 2024 | 15:48

Tiga Hari Hilang di Hutan, Warga Labuhanbatu Utara Ditemukan Selamat

Minggu, 13 Oktober 2024 | 15:41

Kemenag: Tidak Larang Pernikahan di Hari Libur

Minggu, 13 Oktober 2024 | 15:24

Batalkan Ekspor Pasir Laut, Prabowo akan Dikenang Presiden Peduli Lingkungan

Minggu, 13 Oktober 2024 | 15:04

Peparnas XVII Dongkrak Kunjungan Wisatawan di Solo

Minggu, 13 Oktober 2024 | 14:54

Jelang KTT SCO, Pakistan Karantina Islamabad

Minggu, 13 Oktober 2024 | 14:40

Gempa Magnitudo 5,7 Guncang Aceh

Minggu, 13 Oktober 2024 | 14:34

Mampu Majukan Morowali, Anwar Hafid Diharapkan Tularkan Kesuksesan Bangun Sulteng

Minggu, 13 Oktober 2024 | 14:06

Selengkapnya