Berita

Pertahanan

Komandan Kontingen Garuda Pimpin Patroli ADP

JUMAT, 03 JANUARI 2014 | 15:55 WIB | LAPORAN:

Komandan Satgas TNI Kontingen Garuda UNIFIL (United Nations Interim Force in Lebanon), Kolonel (Inf) Adipati Karnawijaya didampingi Komandan Satgas Force Protection Company(FPC) Kontingen Garuda (Konga) XXVI-F2/UNIFIL Mayor (Inf) Aulia Dwi Nasrullah, memimpin pelaksanaan Patroli ADP (Area Domination Patrol) di wilayah Naqoura, Lebanon Selatan, (Kamis, 2/1).

Patroli digelar dengan menggunakan dua kendaraan tempur Anoa 6x6 buatan PT. Pindad.  Dalam pesan elekronik yang dikirim ke Rakyat Merdeka Online sore ini, (Jumat, 3/12) Pasiops Satgas FPC Konga XXVI-F2/UNIFIL, Mayor (Inf) Akhmad Juni mengatakan bahwa patroli ADP adalah salah satu kegiatan yang dilaksanakan oleh prajurit TNI Kontingen Garuda dengan tujuan untuk memonitor situasi keamanan.

"Dalam sehari patroli dilaksanakan minimal satu hingga dua kali, menggunakan kendaraan tempur jenis Anoa, dengan kekuatan 10 personel TNI," jelas Mayor (Inf) Akhmad Juni.
 
Titik start pelaksanaan patroli dimulai dari Sudirman Camp Markas Konga XXVI-F2, Naqoura menuju CP (check point)-1 di IVO (In the Vicinity Of) Naqoura Port-Lebanon. Setibanya di CP-1, Komandan Kontingen Garuda Kolonel (Inf) Adipati Karnawijaya dan Komandan Satgas Konga XXVI-F2/UNIFIL mendapat penjelasan dari Dantim 2 Satgas FPC Kapten (PSK) Novieary Jacky Wohel tentang area CP-1 yang merupakan titik kuat pengamanan saat melaksanakan pengamanan Tripartite Meeting.  
 
Setelah melaksanakan observasi selama 15 menit, patroli dilanjutkan menuju CP-2 dengan melewati rute pengawalan Tripartite Meeting dan tiba di CP-2, Pos LAF (Lebanese Armed Force). Pos ini adalah pos terakhir dari Lebanon yang terdekat dengan lokasi UN (United Nation) Post 1-32A yang merupakan tempat pertemuan Tripartite Meeting.
 
Pelaksanaan patroli berjalan dengan aman dan lancar, selanjutnya rombongan kembali menuju Sudirman Camp Markas Konga XXVI-F2 di Naqoura, Lebanon Selatan.

Usai berpatroli, Komandan Kontingen Garuda, Kolonel (Inf) Adipati Karnawijaya yang bertanggung jawab terhadap keamanan all Naqoura Camp beserta seluruh asetnya, mengingatkan  agar selalu memperhatikan faktor keamanan baik personil dan materiil serta tidak lupa selalu berdoa kepada Tuhan pada setiap pelaksana tugas.[wid]
 

Populer

Aduan Kebohongan sebagai Gugatan Perdata

Selasa, 08 Oktober 2024 | 10:03

Lolos OTT, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Gugat Praperadilan Lawan KPK

Jumat, 11 Oktober 2024 | 17:23

PDIP Bisa Dapat 3 Menteri tapi Terhalang Chemistry Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 01:53

Pernah Bertugas di KPK, Kapolres Boyolali Jebolan Akpol 2003

Senin, 07 Oktober 2024 | 04:21

Prabowo Sudah Kalkulasi Chemistry PDIP dengan Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 02:35

Laksdya Irvansyah Dianggap Gagal Bangun Jati Diri Coast Guard

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 03:45

Bakamla Jangan Lagi Gunakan Identitas Coast Guard

Rabu, 09 Oktober 2024 | 06:46

UPDATE

Dana Kampanye Pilwalkot Palembang Maksimal Rp64 Miliar

Senin, 14 Oktober 2024 | 02:00

Bertemu Prabowo-Gibran di Solo, Jokowi: Diskusi Akhir Pekan

Senin, 14 Oktober 2024 | 01:41

Maruf Amin Ingin Pelantikan Prabowo Dipercepat

Senin, 14 Oktober 2024 | 01:29

Jojo Gagal Juara Arctic Open 2024

Senin, 14 Oktober 2024 | 01:22

Teddy Kardin Geolog yang Berani Bentak Balik Prabowo

Senin, 14 Oktober 2024 | 00:58

Nurul Arifin Pastikan Arfi-Yena Sudah Punya Modal 366 Ribu Suara

Senin, 14 Oktober 2024 | 00:43

Nasdem Tak Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

Senin, 14 Oktober 2024 | 00:25

Raih 161 Medali Emas, Jawa Tengah Kembali Juara Umum Peparnas

Minggu, 13 Oktober 2024 | 23:59

Banjir di Aceh Selatan Bikin Jalan Nasional Lumpuh

Minggu, 13 Oktober 2024 | 23:46

Gelar Rakorwil, Nasdem Jatim Targetkan Khofifah-Emil Menang Besar

Minggu, 13 Oktober 2024 | 23:25

Selengkapnya