Berita

SITUS LIYANGAN/IST

Politik

Pecahan Tembikar dan Keramik Ditemukan di Situs Liyangan

SABTU, 08 DESEMBER 2012 | 20:55 WIB

Tim ekskavasi dari Balai Arkeologi dan Pengembangan Teknologi Kegunungapian Yogyakarta dan Badan Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jawa Tengah berhasil menemukan pecahan tembikar, keramik dan mata tombak di Situs Mataram Kuno Liyangan di Desa Purbosari Kecamatan Ngadirejo.

"Pecahan tembikar dan keramik ini awalnya ditemukan oleh warga yang sedang menggali pasir pada jarak 100 meter dari candi utama," kata ketua tim peneliti Situs Liyangan, Sugeng Riyanto, di Temanggung, Sabtu.

Menurut dia, pecahan keramik dan tembikar yang ditemukan itu sedang dicoba direkonstruksi. Namun, jika tidak selesai dilakukan di sini akan dibawa ke Balai Arkeologi. Diharapkan hasil rekonstruksi bisa mengetahui bentuk asli dari tembikar atau keramik pada masa itu.


"Setelah selesai direkonstruksi dan diteliti, nantinya akan dikembalikan lagi ke Liyangan," katanya.

Dilihat dari motif dan kualitas pecahan tersebut, katanya, pecahan keramik dan tembikar ini mempunyai kualitas yang sangat bagus, diperkirakan berasal dari India dan Cina, sedangkan pecahan kaca yang ditemukan berasal dari Persia.

"Kemungkinan pecahan keramik dibuat pada masa dinasti Tang. Setidaknya dari temuan ini, pada saat itu sudah berhubungan dengan dunia luar," katanya.

Selain menemukan pecahan keramik dan tembikar, katanya, di lokasi situs juga ditemukan tumpukan padi yang telah terbakar. Ia menuturkan, ekskavasi ketiga ini dilakukan mulai Kamis (6/12) hingga Minggu 15 Desember 2012 mendatang.

Ketua Tim Peduli Liyangan, Suyanto, mengatakan akan selalu membantu tim peneliti dalam melakukan ekskavasi. Ia berharap, pemerintah lebih serius lagi menangani temuan situs Liyangan, karena sejak ditemukan pada tahun 2000 hingga sekarang belum ada perubahan yang signifikan. [ant/wid]


Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lie Putra Setiawan, Mantan Jaksa KPK Dipercaya Pimpin Kejari Blitar

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:04

Pemangkasan Produksi Batu Bara Tak Boleh Ganggu Pasokan Pembangkit Listrik

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:00

Jaksa Agung Mutasi 19 Kajari, Ini Daftarnya

Senin, 12 Januari 2026 | 23:31

RDMP Balikpapan Langkah Taktis Perkuat Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 23:23

Eggi Sudjana-Damai Hari Lubis Ajukan Restorative Justice

Senin, 12 Januari 2026 | 23:21

Polri dan TNI Harus Bersih dari Anasir Politik Praktis!

Senin, 12 Januari 2026 | 23:07

Ngerinya Gaya Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 23:00

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA KTB Persiapkan Kader Bangsa

Senin, 12 Januari 2026 | 22:44

Megawati: Kritik ke Pemerintah harus Berbasis Data, Bukan Emosi

Senin, 12 Januari 2026 | 22:20

Warga Malaysia Ramai-Ramai Jadi WN Singapura

Senin, 12 Januari 2026 | 22:08

Selengkapnya