Berita

ilustrasi

Politik

Berdalih Tawarkan Pekerjaan, Wanita Ini Gasak Lima Laptop Mahasiswi BSI

RABU, 05 DESEMBER 2012 | 19:47 WIB | LAPORAN:

. Aksi pencurian dengan modus menawarkan pekerjaan paruh waktu terjadi di Kota Tasikmalaya. Kali ini korbannya lima mahasiswi yang ingin bekerja sambil kuliah. Dalam kasus tersebut pelaku berhasil membawa kabur lima laptop berikut tas berisi dompet dan kartu ATM.
 
Lima laptop milik lima mahasiswi Bina Sarana Informatika (BSI) Kota Tasikmalaya, raib dibawa pelaku yang mengaku mencari tenaga kerja paruh waktu. Pelaku juga berhasil membawa tas berisi dompet dan kartu ATM serta uang tunai yang di simpan di rumah kostan di Jl Tentara Pelajar Kota Tasikmalaya.
 
Dalam melakukan aksinya pelaku yang merupakan wanita setengah baya menawarkan pekerjaan paruh waktu untuk menjadi tenaga administrasi di salah satu percetakan buku kepada sejumlah mahasiswa. Pelaku pun sempat menyebarkan brosur lowongan kerja di kampus BSI Tasikmalaya Jl Tanuwijaya Kota Tasikmalaya. Setelah lima orang mahasiswi tertarik, pelaku membawa korban untuk mengecek harga barang di salah satu supermarket di Jl HZ Mustofa.
 

 
Nah, saat mengecek barang, tiba-tiba pelaku menyelinap keluar menuju kostan dan mengambil barang-barang milik para korban. Kejadian ini diketahui ketika mereka pulang ke kostan dan mendapati barang-barangnya sudah raib.
 
Menurut salah seorang korban, Fitriani, kostan tersebut milik pelaku. Dia baru setengah hari menempatinya. Malah pelaku belum bayar uang kost kepada pemiliknya.
 
"Saya benar-benar tertipu. Di kostan saya dan teman-teman sempat wawancara layaknya bos ngetes calon karyawan. Dia juga meminta semua laptop milik kita disimpan di kostan. Kemudian kita diajak survey harga ke minimarket. Diduga kala kita berada di minmarket pelaku pulang ke kostan dan menggondol semua barang kita,"kata Fitriani (Rabu, 5/12).
 
Polisi yang mendapat laporan korban, langsung melakukan olah TKP dan membawa ke lima mahasiswi tersebut ke Polsekta Cihideung untuk dimintai keterangan. Kepada polisi, korban mengaku tergiur bekerja paruh waktu ketika mendapat brosur di halaman kampus mereka.
 
Hingga kini polisi masih memburu pelaku yang identitasnya sudah diketahui dan  ditenggarai pelaku kerap beraksi di wilayah Kota Tasikmalaya. [sam]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya