Berita

Konduktor Musik HUT RI di Istana Merdeka Sempat Grogi

SELASA, 17 AGUSTUS 2010 | 14:34 WIB | LAPORAN:

RMOL. Salah satu unsur yang tak boleh tertinggal dalam Upacara Kemerdekaan ke 65 di Istana Merdeka adalah musik pengiring.

Singgih Sanjaya adalah orang yang paling bertanggung-jawab dalam hal itu. Ya, Singgih adalah konduktor musik pengiring tersebut.

Saat ditemui selepas Upacara Kemerdekaan, dosen Institut Seni Indonesia Yogyakarta menjelaskan memang menggabungkan musik sebagai kesatuan utuh dalam acara kenegaraan memiliki tingkat kesulitan tersendiri


"Agak susah menggabungkan musikalitas seperti ini. Namun saya bersyukur semuanya bisa berjalan dengan baik sesuai dengan apa yang saya harapkan," ujarnya.

Singgih yang menjadi konduktor karena panggilan Kementerian Budaya dan Pariwisata juga mengaku sempat nervous dalam melakukan tugas tersebut.

"Sempet nervous, karena ini akan disorot oleh banyak negara. Dan ini kan tanggung jawab atas nama bangsa Indonesia," jelasnya.

Mengenai persiapan, Singgih mengaku melakukan latihan sejak lama.

"Latihan di Yogyakarta. Yang lama menggabungkan musik orkestra dengan yang diluar orkestra, yaitu vokal grup anak SMP, dan latihan dari tanggal 4 Agustus. Sementara latihan orkestra-nya hanya lima hari," lanjutnya.

Terlepas apa yang dirasakannya, Singgih menjelaskan ia sangat terharu bisa memimpin musik penggiring Upacara Kemerdekaan RI di Istana Merdeka.

"Pokoknya saya terharu," lanjutnya. [arp]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lie Putra Setiawan, Mantan Jaksa KPK Dipercaya Pimpin Kejari Blitar

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:04

Pemangkasan Produksi Batu Bara Tak Boleh Ganggu Pasokan Pembangkit Listrik

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:00

Jaksa Agung Mutasi 19 Kajari, Ini Daftarnya

Senin, 12 Januari 2026 | 23:31

RDMP Balikpapan Langkah Taktis Perkuat Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 23:23

Eggi Sudjana-Damai Hari Lubis Ajukan Restorative Justice

Senin, 12 Januari 2026 | 23:21

Polri dan TNI Harus Bersih dari Anasir Politik Praktis!

Senin, 12 Januari 2026 | 23:07

Ngerinya Gaya Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 23:00

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA KTB Persiapkan Kader Bangsa

Senin, 12 Januari 2026 | 22:44

Megawati: Kritik ke Pemerintah harus Berbasis Data, Bukan Emosi

Senin, 12 Januari 2026 | 22:20

Warga Malaysia Ramai-Ramai Jadi WN Singapura

Senin, 12 Januari 2026 | 22:08

Selengkapnya