Berita

Empat pimpinan Komisi II DPR RI dalam Fit and Proper Test Komisioner Ombudsman RI 2026-2031, di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, 26 Januari 2026. (Foto: Tangkapan layar Youtube TV Parlemen)

Politik

Komisi II DPR Gelar Uji Kelayakan Calon Komisioner Ombudsman RI

SENIN, 26 JANUARI 2026 | 13:06 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) menggelar uji kepatutan dan kelayakan (fit and proper test) terhadap 18 calon komisioner Ombudsman Republik Indonesia (RI) di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Selatan, Senin, 26 Januari 2026.

Berdasarkan pantauan RMOL melalui siaran langsung TV Parlemen, uji kelayakan tersebut dihadiri oleh empat pimpinan Komisi II DPR RI.

Keempat pimpinan Komisi II DPR RI yang hadir yakni Muhammad Rifqinizamy Karsayuda, Bahtra Banong, Zulfikar Arse Sadikin, dan Dede Yusuf Macan Effendi.


Para pimpinan Komisi II DPR RI tersebut memimpin jalannya uji kepatutan dan kelayakan yang dihadiri secara kuorum oleh anggota Komisi II DPR RI terhadap 18 calon komisioner Ombudsman RI untuk masa jabatan 2026–2031.

Berikut daftar 18 calon komisioner Ombudsman RI yang mengikuti tahapan uji kelayakan:

1. Abdul Ghoffar (Pegawai Negeri Sipil)
2. AH Maftuchan (praktisi Lembaga Swadaya Masyarakat)
3. Asnifriyanti Damanik (advokat)
4. Dian Rubianty (Kepala Perwakilan Ombudsman Republik Indonesia)
5. Faisal Amir (pegiat LSM)
6. Fikri Yasin (Tenaga Ahli MPR RI)
7. Hery Susanto (Anggota Ombudsman RI periode 2021–2026)
8. I Gusti Ngurah Agung Yuliarta Endrawan (jaksa)
9. Maneger Nasution (akademisi)
10. Muhammad Nurkhoiron (pegiat Hak Asasi Manusia)
11. Nazir Salim Manik (akademisi)
12. Nuzran Joher (swasta)
13. Partono (peneliti)
14. Radian Syam (akademisi)
15. Rahmadi Indra Tektona (akademisi)
16. Robertus Na Endi Jaweng (Anggota Ombudsman RI periode 2021–2026)
17. Syafrida Rachmawati Rasahan (Tenaga Ahli DPR RI)
18. Wahidah Suaib (pegiat pemilu).   

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

UPDATE

Ribuan Lender Masih Terombang-ambing di Tengah Proses Hukum DSI

Senin, 26 Januari 2026 | 07:57

Gubernur Minnesota Tantang Trump Usai Agen Imigrasi Tembak Mati Perawat ICU

Senin, 26 Januari 2026 | 07:38

Barack Obama Kecam Penembakan Alex Pretti di Minneapolis

Senin, 26 Januari 2026 | 07:21

Gempur Transaksi Judol, OJK Wajibkan Bank Gunakan Teknologi Pelacakan Dini

Senin, 26 Januari 2026 | 07:06

Hasil Survei Mulai Dukung Roy Suryo Cs

Senin, 26 Januari 2026 | 06:50

Rahasia Ribosom

Senin, 26 Januari 2026 | 06:18

Dua Warga Hilang saat Longsor di Pemalang

Senin, 26 Januari 2026 | 06:02

Ahmad Khozinudin Tutup Pintu Damai dengan Jokowi

Senin, 26 Januari 2026 | 05:40

Banjir di Pulau Jawa Bukan cuma Dipicu Curah Hujan Ekstrem

Senin, 26 Januari 2026 | 05:10

Akhirnya RI Bisa Satu Meja dengan Israel dalam BoP for Gaza

Senin, 26 Januari 2026 | 05:05

Selengkapnya