Berita

Walikota Madiun, Maidi. (Foto: RMOL/Jamaludin Akmal)

Hukum

Walikota Madiun Maidi jadi Tersangka OTT?

SELASA, 20 JANUARI 2026 | 10:29 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menetapkan tersangka terhadap pihak-pihak yang terjaring operasi tangkap tangan (OTT) di wilayah Kota Madiun, Jawa Timur. Salah satu orang yang telah ditetapkan tersangka dikabarkan adalah Walikota Madiun, Maidi.

Jurubicara KPK, Budi Prasetyo mengatakan, sebanyak 9 orang yang terjaring OTT di Kota Madiun sudah tiba di Gedung Merah Putih KPK, Jalan Kuningan Persada Kav 4, Setiabudi Jakarta Selatan pada Senin malam, 19 Januari 2026. 

Setelah tiba, kesembilan orang termasuk Walikota Madiun, Maidi langsung dilakukan pemeriksaan lanjutan secara intensif.


"Dalam perkara ini juga telah dilakukan ekspose dan diputuskan bahwa penyelidikan ini naik ke tahap penyidikan," kata Budi kepada wartawan, Selasa pagi, 20 Januari 2026.

Dalam ekspose atau gelar perkara itu kata Budi, KPK juga sudah menetapkan status hukum para pihak yang diamankan dalam waktu 1x24 jam. Namun demikian, Budi belum mengungkapkan jumlah dan identitas pihak-pihak yang ditetapkan sebagai tersangka.

"Saat ini para pihak tersebut masih dilakukan pemeriksaan oleh penyidik," pungkas Budi.

Berdasarkan informasi yang diperoleh redaksi, salah satu pihak yang ditetapkan sebagai tersangka adalah Walikota Madiun, Maidi. Dia ditetapkan sebagai tersangka terkait kasus fee proyek dan dana CSR.

Sebelumnya pada Senin, 19 Januari 2026, KPK berhasil mengamankan 15 orang dalam kegiatan OTT di Madiun. KPK juga mengamankan barang bukti uang sekitar ratusan juta rupiah.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Sambut Imlek

Selasa, 20 Januari 2026 | 12:12

Warning Dua OTT

Selasa, 20 Januari 2026 | 12:01

AS Kirim Pesawat Militer ke Greenland, Denmark Tambah Pasukan

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:41

Purbaya: Tukar Jabatan Kemenkeu-BI Wajar dan Seimbang

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:34

Sumbar Perlu Perencanaan Matang Tanggap Bencana

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:32

Stasiun MRT Harmoni Bakal Jadi Pusat Mobilitas dan Aktivitas Ekonomi

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:29

Juda Agung Resign, Keponakan Prabowo Diusung Jadi Deputi Gubernur BI

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:20

Kepala Daerah Harus Fokus Bekerja Bukan Cari Celah Korupsi

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:16

Presiden Bulgaria Mundur di Tengah Krisis Politik

Selasa, 20 Januari 2026 | 10:53

Bupati Pati Sudewo Cs Digiring ke Gedung Merah Putih KPK

Selasa, 20 Januari 2026 | 10:41

Selengkapnya