Berita

Papan billboard reklame di lantai dua Gedung Sarinah, kawasan Menteng, Jakarta Pusat, terbakar pada Minggu malam, 28 Desember 2025. (Foto: Dinas Gulkarmat DKI)

Nusantara

Insiden Kebakaran di Sarinah, Manajemen Pastikan Operasional Tetap Normal

SENIN, 29 DESEMBER 2025 | 10:53 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Insiden kebakaran terjadi di Gedung Sarinah Thamrin, Jakarta, pada Minggu malam, 28 Desember 2025. Api muncul sekitar pukul 21.08 WIB dan menghanguskan billboard besar di bagian fasad luar sudut gedung.

Manajemen PT Sarinah memastikan api berhasil dipadamkan sepenuhnya pada pukul 21.20 WIB, dengan memanfaatkan fasilitas hydrant yang tersedia di sisi barat gedung sesuai prosedur keselamatan, serta berkoordinasi dengan petugas berwenang.

PT Sarinah menegaskan bahwa tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.


“Kami memastikan bahwa dalam kejadian ini tidak terdapat korban jiwa. Keselamatan dan kenyamanan pengunjung, karyawan, mitra kerja, serta seluruh pihak yang berada di lingkungan Sarinah senantiasa menjadi prioritas utama kami,” kata manajemen dalam keterangannya pada Senin, 29 Desember 2025.

Pasca-insiden, pengelola tengah melakukan pengecekan menyeluruh dan evaluasi lanjutan untuk memastikan kondisi gedung aman, sekaligus menelusuri penyebab kebakaran dan menunggu hasil pemeriksaan resmi dari pihak berwenang.

“Kami berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik dengan mengedepankan aspek keselamatan, keamanan, dan transparansi, serta akan menyampaikan pembaruan secara berkala melalui kanal komunikasi resmi Sarinah sesuai perkembangan di lapangan,” tambah manajemen.

Dari sisi operasional, manajemen memastikan seluruh aktivitas di Sarinah tetap berjalan normal.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Trump Ancam Kenakan Tarif 25 Persen ke Delapan Negara Eropa

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:48

Arsitektur Hukum Pilkada Sudah Semakin Terlembaga

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:40

Serpihan Badan Pesawat ATR 42-500 Berhasil Ditemukan

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:08

Rekonstruksi Kontrol Yudisial atas Diskresi Penegak Hukum

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:00

KAI Commuter Rekayasa Pola Operasi Imbas Genangan di Kampung Bandan

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:51

Seluruh Sumber Daya Harus Dikerahkan Cari Pesawat ATR yang Hilang Kontak

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:45

Tujuh Kali Menang Pilpres, Museveni Lanjutkan Dominasi Kekuasaan di Uganda

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:20

Belasan RT dan Ruas Jalan di Jakarta Terendam Banjir

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:13

Ongkos Pilkada Langsung Tak Sebesar MBG

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:50

Delik Hukum Pandji Tak Perlu Dicari-cari

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:45

Selengkapnya