Berita

Gubernur Jakarta Pramono Anung hadiri Tablig Akbar Milad Jakmania di Monas. (Foto: Berita Jakarta)

Nusantara

Pramono dan Bang Doel Doakan Persija Kembali Juara

SABTU, 20 DESEMBER 2025 | 02:25 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menghadiri Tabligh Akbar Milad The Jakmania yang digelar di Plaza Selatan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat pada Jumat, 19 Desember 2025. 

Kegiatan ini dihadiri ribuan anggota The Jakmania sebagai bentuk rasa syukur dan kebersamaan dalam mendukung Persija Jakarta.

Dalam sambutannya, Pramono mengungkapkan kecintaannya terhadap Persija. Ia mengaku selalu mengikuti pertandingan Persija bersama Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno, dan merasakan langsung emosi yang sama seperti para pendukung setia.


“Terus terang, saya dan Bang Doel mengikuti semua pertandingan Persija. Kalau Persija kalah, suasana hati ikut terbawa. Namun, kalau Persija menang, itu menjadi kebahagiaan tersendiri,” ujar Pramono.

Ia menilai, The Jakmania merupakan kelompok pendukung sepak bola yang memiliki karakter kuat dan dukungan tulus dari hati. Menurutnya, kecintaan The Jakmania terhadap Persija bukan hanya terlihat di stadion, tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari.

“Saya menyaksikan sendiri bagaimana Persija dicintai dari lubuk hati yang paling dalam. Tidak ada suporter di republik ini yang dukungannya sedemikian tulus seperti The Jakmania,” ungkapnya.

Pramono juga menegaskan komitmen Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dalam memberikan dukungan penuh kepada Persija agar mampu meraih prestasi terbaik. Ia berharap, Persija dapat kembali menorehkan prestasi juara, terlebih menjelang peringatan 500 tahun Kota Jakarta pada 2027.

“Tahun 2027 Jakarta akan berusia 500 tahun. Paling lama pada tahun itu Persija harus juara. Namun, kalau bisa tahun ini, tentu Alhamdulillah,” katanya.

Di akhir sambutan, Pramono mengajak seluruh anggota The Jakmania untuk terus menjaga persatuan, ketertiban, dan semangat sportivitas dalam mendukung Persija.

“Kami, sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, berharap Persija menjadi juara dan kami akan memberikan dukungan sepenuhnya untuk mencapai itu,” tutupnya.


Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

Kadisdik DKI Senang Lihat Kemping Pramuka di SDN 11 Kebon Jeruk

Sabtu, 10 Januari 2026 | 02:03

Roy Suryo Cs Pastikan Menolak Ikuti Jejak Eggi dan Damai

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:47

Polri Tetap di Bawah Presiden Sesuai Amanat Reformasi

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:14

Kesadaran Keselamatan Pengguna Jalan Tol Rendah

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:04

Eggi dan Damai Temui Jokowi, Kuasa Hukum Roy Suryo Cs: Ada Pejuang Ada Pecundang!

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:34

Debat Gibran-Pandji, Siapa Pemenangnya?

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:19

Prabowo Didorong Turun Tangan terkait Kasus Ketua Koperasi Handep

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:04

Eggi dan Damai Mungkin Takut Dipenjara

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:46

Relasi Buku Sejarah dan Medium Refleksi Kebangsaan

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:42

Kadispora Bungkam soal Lahan Negara di Kramat Jati Disulap Jadi Perumahan

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:07

Selengkapnya