Berita

Perayaan malam tahun baru 2025 di kawasan Monas, Jakarta Pusat. (Foto: RMOL)

Nusantara

Perayaan Tahun Baru Digelar Sederhana Demi Solidaritas Korban Bencana

JUMAT, 19 DESEMBER 2025 | 08:47 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Perayaan malam pergantian tahun, khususnya di Jakarta akan diselenggarakan secara sederhana.

Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung menyampaikan, ini dilakukan sebagai bentuk empati dan solidaritas atas bencana alam yang menimpa sejumlah wilayah di Aceh, Sumatera Barat, dan Sumatera Utara.

"Yang jelas bahwa Jakarta tidak dalam kemeriahan, kemewahan. Mungkin juga malah saya akan melakukan hal yang berkaitan dengan penekanan pada doa dan sebagainya," ujar Pramono lewat keterangan resminya, Jumat, 19 Desember 2025.


Meski demikian, penyambutan malam tahun baru akan tetap digelar mengingat Jakarta yang memiliki posisi strategis sebagai ibu kota negara dan menjadi sorotan dunia.

“Tetap harus ada penyambutan tahun baru, karena ini kan Jakarta, ini kan ibu kota negara, dan ini yang dilihat dunia, apa yang akan dilakukan oleh Jakarta untuk itu," kata dia.

Meski dirayakan secara sederhana, namun perayaan menyambut tahun baru dinilai penting untuk menjaga citra Jakarta di mata internasional. Menurutnya, Jakarta harus tetap menunjukkan wajah optimisme dalam menyambut tahun yang baru.

Lebih lanjut, Pramono juga memastikan bahwa Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta konsisten mengirimkan bantuan ke daerah-daerah terdampak bencana. Namun, pemberian bantuan untuk kemanusiaan tersebut dilakukan tanpa publikasi besar-besaran.

"Tetapi secara terus-menerus kami tetap melakukan itu. Termasuk secara spesifik beberapa kota atau kabupaten yang terkena dampaknya cukup parah, kami perlakukan secara tersendiri, kami mengirim secara langsung kepada kota/kabupaten yang bersangkutan," tandasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Kesiapan Listrik dan Personel Siaga PLN Diapresiasi Warga

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:51

Megawati Minta Kader Gotong-Royong Bantu Sumatera

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:35

Muannas Peringatkan Pandji: Ibadah Salat Bukan Bahan Lelucon

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:28

Saksi Cabut dan Luruskan Keterangan Terkait Peran Tian Bahtiar

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:53

Rocky Gerung: Bagi Megawati Kemanusiaan Lebih Penting

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:40

Presiden Jerman: Kebijakan Trump Merusak Tatanan Dunia

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:53

Ostrakisme Demokrasi Athena Kuno: Kekuasaan Rakyat Tak Terbatas

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:31

Megawati Resmikan Pendirian Kantor Megawati Institute

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:53

Khamenei Peringatkan Trump: Penguasa Arogan Akan Digulingkan

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:06

NST 2026 Perkuat Seleksi Nasional SMA Kemala Taruna Bhayangkara

Sabtu, 10 Januari 2026 | 17:36

Selengkapnya