Berita

Banjir rob merendam sejumlah wilayah pesisir di Jakarta Utara

Nusantara

Banjir Rob di Pesisir Jakarta Berangsur Surut

JUMAT, 05 DESEMBER 2025 | 15:13 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung mengungkapkan, dampak dari kenaikan muka air laut yang memicu terjadinya genangan di sejumlah wilayah kini telah tertangani.

Ia menyebut berbagai upaya mulai dari mengaktifkan pompa, membuat tanggul darurat untuk mengantisipasi limpasan air laut serta Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) telah dilakukan seluruh jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait dalam penanganan banjir rob.

"Dari semalam saya terus memonitor banjir rob Jakarta. Puncaknya ini tadi jam 09.00 dan sekarang sudah mengalami penurunan," ujar Pramono, Jumat, 5 Desember 2025.


Dijelaskan Pramono, dari hasil monitoring yang dilakukan, pihaknya memastikan ketinggian muka air laut telah menurun sejak Kamis (4/12) malam atau sekitar pukul 22.00 WIB. Namun, muka air laut sempat kembali tinggi pada pagi tadi dan puncaknya berlangsung pada sekitar pukul 09.00 WIB.

Setelah, Pramono mengaku mendapatkan informasi jika ketinggian muka air laut secara berangsur terus mengalami penurunan.

“Tentunya kalau memang curah hujan, pokoknya di atas 200 mili meter, saya sudah perintahkan untuk dilakukan modifikasi cuaca," tegasnya.

Sementara itu, Corporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk, Daniel Windriatmoko mengaku, kondisi kawasan Ancol yang ada di wilayah Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara saat ini sudah beroperasi normal.

Sebelumnya, pada Kamis kemarin, sejumlah titik di kawasan Ancol sempat tergenang limpasan air laut hingga ketinggian mencapai 20 sentimeter.

Kondisi genangan itu secara berangsur menurun menjelang sore hingga benar-benar surut malam hari kemarin. Namun diakui Daniel, kondisi air pada pagi tadi sekitar pukul 08.00 sempat kembali naik dan mengakibatkan kawasan sekitar Dermaga Marina terdampak.

"Belajar dari pengalaman kemarin kita sudah siapkan karung pasir sehingga dampaknya hanya sedikit. Selebihnya kondisi Ancol sudah normal," katanya.

Kepala Satuan Pelaksana (Satpel) Sumber Daya Air (SDA) Kecamatan Penjaringan, Pendi mengungkap hal serupa. Saat ini seluruh wilayah yang terdampak rob seperti Muara Angke dan Muara Baru telah tertangani.

"Saat ini kondisinya sudah kembali normal. Sejak beberapa hari kita sudah aktifkan pompa air dan melakukan penanganan tanggul darurat dengan karung pasir di sejumlah titik," tandasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya