Berita

Foto bersama usai terpilihnya Hendro Saky sebagai Ketua Pengurus Daerah JMSI Aceh. (Foto: JMSI Aceh)

Nusantara

Hendro Saky Kembali Pimpin JMSI Aceh

JUMAT, 21 NOVEMBER 2025 | 01:23 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Wartawan senior Hendro Saky kembali terpilih sebagai Ketua Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Aceh periode 2025-2030 melalui keputusan aklamasi dalam Musyawarah Daerah (Musda) II di Hotel Kyriad Muraya, Banda Aceh, Rabu malam, 19 November 2025.

Ketua Umum JMSI, Teguh Santosa turut hadir dan memberikan arahan mengenai pentingnya penguatan organisasi perusahaan pers di seluruh Indonesia, termasuk Aceh.

Pemilik suara, yakni Pengurus Pusat JMSI, Pengurus Daerah JMSI Aceh, serta Cabang Banda Aceh, Aceh Besar, dan Lhokseumawe-Aceh Utara sepakat kembali memilih Hendro Saky untuk memimpin JMSI Aceh lima tahun ke depan.


“Alhamdulillah anggota JSMI Aceh sudah 15 perusahaan pers yang terverifikasi Dewan Pers di Aceh," kata Hendro dikutip dari RMOLAceh.

Sidang Musda II dipimpin oleh Akhiruddin Mahyuddin didampingi Ismail dan Suryadi. Seluruh rangkaian sidang berjalan lancar hingga pengesahan keputusan akhir.

Sebelum sidang dimulai, panitia Musda menyerahkan penghargaan Rakan JMSI kepada sejumlah tokoh yang dinilai berkontribusi terhadap perkembangan media siber di Aceh. Penerima penghargaan antara lain Gubernur Aceh Muzakir Manaf, M. Nasir, Zulfadhli, Nasri Djalal, Murthalamuddin, Rizki Syahputra, dan Erwin Ferdinansyah.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Dugaan Korupsi Tambang Nikel di Sultra Mulai Tercium Kejagung

Minggu, 28 Desember 2025 | 00:54

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

KPK Panggil Beni Saputra Markus di Kejari Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 13:09

UPDATE

Kemenhut Sebut Kejagung Hanya Mencocokkan Data, Bukan Penggeledahan

Kamis, 08 Januari 2026 | 00:04

Strategi Maritim Mutlak Diperlukan Hadapi Ketidakpastian di 2026

Rabu, 07 Januari 2026 | 23:49

Komplotan Curanmor Nekat Tembak Warga Usai Dipergoki

Rabu, 07 Januari 2026 | 23:30

Pemuda Katolik Ajak Umat Bangun Kebaikan untuk Dunia dan Indonesia

Rabu, 07 Januari 2026 | 23:01

PDIP Tolak Pilkada Lewat DPRD karena Tak Mau Tinggalkan Rakyat

Rabu, 07 Januari 2026 | 22:39

Penjelasan Wakil Ketua DPRD MQ Iswara Soal Tunda Bayar Infrastruktur Pemprov Jabar

Rabu, 07 Januari 2026 | 21:56

Kejagung Geledah Kantor Kemenhut terkait Kasus yang Di-SP3 KPK

Rabu, 07 Januari 2026 | 21:39

84 Persen Gen Z Tolak Pilkada Lewat DPRD

Rabu, 07 Januari 2026 | 21:33

Draf Perpres TNI Atasi Terorisme Perlu Dikaji Ulang

Rabu, 07 Januari 2026 | 21:09

Harta Anggota KPU DKI Astri Megatari Tembus Rp7,9 Miliar

Rabu, 07 Januari 2026 | 21:07

Selengkapnya