Berita

Pertamina hadir dalam rangkaian COP 30 di Brasil. (Foto: Dok. Pertamina)

Bisnis

COP 30 Pertamina Bicara Kelestarian Lingkungan dan Keanekaragaman Hayati

RABU, 19 NOVEMBER 2025 | 17:48 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

PT Pertamina (Persero) berkomitmen menjalankan praktik bisnis yang berupaya memaksimalkan manfaat dan mengurangi dampak negatif bagi lingkungan dan masyarakat.

Salah satunya dengan komitmen pelestarian keanekaragaman hayati (biodiversity) yang juga merupakan fokus keberlanjutan Pertamina. 

“Pertamina terus mempromosikan konservasi keanekaragaman hayati dengan mengintegrasikan aspek tersebut dalam kegiatan perusahaan untuk mencapai dampak positif,” ujar Vice President HSSE PT Pertamina (Persero), Wenny Ipmawan dalam acara COP 30 di Brasil, Rabu, 19 November 2025.
 

 
Komitmen tersebut diwujudkan melalui berbagai inisiatif program. Misalnya pelestarian flora dan fauna di wilayah Nusantara, rehabilitasi daerah aliran sungai, penanaman mangrove, serta hutan sosial.

Dalam program pelestarian keanekaragaman hayati, Pertamina Group telah menjalankan konservasi, terutama bagi satwa dan tanaman endemik khas Indonesia seperti gajah sumatera di Pekanbaru, orang utan, beruang madu dan anggrek hitam di Kalimantan, owa jawa, bunga krisan (serunai) dan elang kamojang di Jawa Barat.

“Pertamina telah menetapkan pedoman pengelolaan kerja untuk memastikan pengelolaan keanekaragaman hayati yang bertanggung jawab, selaras persyaratan peraturan, dan mendukung keberlanjutan lingkungan jangka panjang di seluruh wilayah operasional, ” tambahnya.

Di hadapan peserta COP 30, Wenny mengungkap wilayah operasional Pertamina di kawasan hutan yang taat Persetujuan Penggunaan Kawasan Hutan (PPKH) dan menjalankan inisiatif berkolaborasi dengan Kementerian Lingkungan Hidup & Kehutanan dalam mengembangkan hutan sosial.

Luas total penanaman pohon untuk memenuhi kewajiban berdasarkan PPKH Pertamina Group mencapai 1.560 hektare. Sementara, untuk konservasi dan reboisasi hutan terdapat 337 program hutan berkelanjutan.

Pertamina Group juga telah berhasil menanam 8,92 juta pohon sejak 2018. 

“Sejalan dengan upaya Pertamina mendukung keberlanjutan energi di Indonesia, kami juga berkomitmen untuk melindungi alam dengan memastikan konservasi keanekaragaman hayati dan mencapai dampak positif bersih melalui praktik yang bertanggung jawab,” pungkas Wenny.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sultan Usul Hanya Gubernur Dipilih DPRD

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:08

Menlu Serukan ASEAN Kembali ke Tujuan Awal Pembentukan

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:03

Eks Bupati Dendi Ramadhona dan Barbuk Korupsi SPAM Diserahkan ke Jaksa

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:00

Hakim Ad Hoc: Pengadil Juga Butuh Keadilan

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:59

Mens Rea Pandji: Kebebasan Bicara Bukan Berarti Kebal Hukum

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:50

Pemblokiran Grok Harus Diikuti Pengawasan Ketat Aplikasi AI

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:37

Alasan Pandji Pragiwaksono Tak Bisa Dijerat Pidana

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:31

Korupsi Aluminium Inalum, Giliran Dirut PT PASU Masuk Penjara

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Raja Juli Tunggu Restu Prabowo Beberkan Hasil Penyelidikan ke Publik

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Hakim Ad Hoc Ternyata Sudah 13 Tahun Tak Ada Gaji Pokok

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:23

Selengkapnya