Berita

Menteri Keuangan, Purbaya Yudha Sadewa. (Foto: RMOL/Hani Fatunisa)

Politik

Purbaya Paling Paham Visi Prabowo Meski Tak Ikut Retret

MINGGU, 16 NOVEMBER 2025 | 10:44 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Menteri Keuangan, Purbaya Yudha Sadewa, terus menarik perhatian publik. Bukan hanya karena langkah-langkah fiskal yang mulai ia gulirkan, tetapi juga gaya komunikasinya yang blak-blakan, jauh dari pola pejabat pada umumnya. 

Cara Purbaya berbicara, menyinggung isu sensitif, hingga menyentuh kepentingan elite, membuat posisinya semakin menjadi sorotan.

Pengamat politik Gde Siriana Yusuf menilai, fenomena ini justru memberikan sinyal penting bagi Presiden Prabowo Subianto.


“Fenomena Purbaya ini juga menjadi otokritik buat Pak Prabowo,” ujar Gde Siriana lewat kanal Youtube Forum Keadilan TV, Minggu, 16 November 2025.

Ia menyinggung bahwa Purbaya tidak mengikuti retret kabinet seperti para menteri lainnya, tetapi justru tampil paling vokal dan dianggap memahami arah kebijakan presiden.

“Purbaya ini tidak ikut retret. Tapi dia tampil seakan-akan dia sebagai orang yang mengerti visi Prabowo terhadap pemerintahan. Lalu bagaimana yang ikut retret? Apakah mereka dijamin bahwa mereka memahami visi Prabowo?” lanjut Gde.

Ia menegaskan inti persoalan bukan pada acara retretnya, melainkan kualitas orang-orang yang memimpin kementerian.

“Pada intinya sebenarnya yang dibutuhkan bukan retretnya tapi orang-orang yang wise, artinya benar-benar mau ngurusin rakyat, punya visi yang sama dengan presiden,” tegasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

Sekjen PBB Kecewa AS Keluar dari 66 Organisasi Internasional

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:15

Gus Yaqut Tersangka Kuota Haji, PKB: Walau Lambat, Negara Akhirnya Hadir

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:15

Gus Yahya Tak Mau Ikut Campur Kasus Yaqut

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:03

TCL Pamer Inovasi Teknologi Visual di CES 2026

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:56

Orang Dekat Benarkan Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Ngadep Jokowi di Solo

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:47

KPK Sudah Kirim Pemberitahuan Penetapan Tersangka ke Yaqut Cholil dan Gus Alex

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:24

Komisi VIII DPR: Pelunasan BPIH 2026 Sudah 100 Persen, Tak Ada yang Tertunda

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:56

37 WNI di Venezuela Dipastikan Aman, Kemlu Siapkan Rencana Kontigensi

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:45

Pilkada Lewat DPRD Bisa Merembet Presiden Dipilih DPR RI

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:40

PP Pemuda Muhammadiyah Tak Terlibat Laporkan Pandji Pragiwaksono

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:26

Selengkapnya