Berita

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menerima kunjungan kehormatan (Courtesy Call) dari Mayor Jenderal Yousef A. Al Hnaity, Kepala Staf Gabungan Angkatan Bersenjata Yordania di Kantor Subden Mabes TNI, Merdeka Barat, Jakarta Pusat pasa Jumat, 14 November 2025 (Foto: Puspen TNI)

Pertahanan

Panglima TNI Ucapkan Terima Kasih kepada Yordania atas Bantuan Misi Airdrop ke Gaza

SABTU, 15 NOVEMBER 2025 | 12:15 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Panglima TNI, Jenderal TNI Agus Subiyanto, menerima kunjungan kehormatan dari Kepala Staf Gabungan Angkatan Bersenjata Yordania, Mayor Jenderal Yousef A. Al Hnaity, di Kantor Subden Mabes TNI, Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Jumat 14 November 2025. 

Dalam pertemuan tersebut, Jenderal Agus menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya atas dukungan penuh Yordania terhadap keberhasilan misi kemanusiaan Indonesia. Yordania memberikan bantuan krusial dalam misi airdrop bantuan ke Gaza yang dilaksanakan oleh Satuan Tugas (Satgas) Merah Putih TNI pada 17-28 Agustus lalu.

Dukungan vital yang diberikan Yordania mencakup berbagai aspek, mulai dari diplomatic support, flight clearance (izin terbang), hingga penyediaan sarana dan prasarana bagi personel TNI selama menjalankan misi kemanusiaan tersebut.


Selain isu Gaza, Panglima TNI juga menyampaikan terima kasih atas kerja sama kepelatihan yang telah berjalan. Personel TNI diketahui telah mengikuti pelatihan khusus di King Abdullah II Special Operation Training Center (KASOTC) Yordania, yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan TNI dalam operasi perkotaan.

Menekankan pentingnya hubungan baik yang terjalin selama ini, kedua belah pihak sepakat untuk memperluas kerja sama jangka panjang di masa depan, khususnya dalam bidang peacekeeping operations (operasi pemeliharaan perdamaian) dan pendidikan militer.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Beni Saputra Markus di Kejari Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 13:09

UPDATE

Konflik Memanas di Yaman Selatan, RI Dukung Saudi Gelar Konferensi Damai

Kamis, 08 Januari 2026 | 10:16

Kuasai 51,57 Persen Hak Suara, Danantara Tetap Jadi Pemegang Saham Mayoritas Telkom

Kamis, 08 Januari 2026 | 10:03

Bank Raya Perkenalkan Kartu Digital Debit Visa di Momentum Tahun Baru 2026

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:50

Investor di Asia Hati-hati Sikapi Gejolak Politik Global

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:36

Rencana Prabowo Bangun 1.100 Kampung Nelayan Tahun 2026

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:28

Kebijakan Chromebook Era Nadiem Rawan Dikriminalisasi

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:27

Bukan Sejahtera, Rakyat Indonesia Bahagia karena Beriman!

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:27

Menlu AS akan Bertemu Pejabat Denmark Soal Akuisisi Greenland

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:21

Pertama di Indonesia, BRI Raih Sertifikasi TMMi Level 3

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:13

Swasembada Harus Berdampak pada Stabilitas Harga Pangan

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:11

Selengkapnya