Berita

CEO Danantara Rosan Roeslani (Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden)

Bisnis

Danantara Lelang Proyek Sampah Jadi Energi Pekan Depan

JUMAT, 07 NOVEMBER 2025 | 11:35 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Menteri Investasi dan Hilirisasi sekaligus CEO Danantara, Rosan Roeslani, memastikan proses lelang atau bidding proyek Waste to Energy (WtE) atau Sampah Jadi Energi akan dimulai pekan depan. 

Menurut Rosan, ada tujuh daerah yang telah mendapatkan lampu hijau untuk menjadi lokasi tahap awal proyek Waste to Energy. Ketujuh daerah tersebut dianggap siap dari segi lahan, infrastruktur, hingga ketersediaan pasokan sampah.

“Kita minggu depan itu kita akan buka untuk proses bidding-nya. Bidding-nya, maksudnya masukkan penawarannya ya. Itu mulai proses kita memberikan data dan penawaran itu kita mulai minggu depan,” tuturnya dalam sebuah pernyataan di Jakarta, seperti dikutip Jumat, 7 November 2025.


Rosan mengatakan, minat investor terhadap proyek pengolahan sampah menjadi energi ini sangat tinggi. Lebih dari 200 calon investor, baik dari dalam maupun luar negeri, telah menyatakan ketertarikannya untuk berpartisipasi dalam proyek tersebut.

“Kita sudah proses untuk melakukan penjaringan. Pendaftaran sudah, dan penjaringan dari potensial investor juga sudah. Memang ada lebih dari 200, 240 kalau enggak salah, yang berminat dari luar negeri,” ujar Rosan.

Ia menjelaskan, proses seleksi investor dilakukan secara bertahap atau batch sesuai kesiapan lahan dan dukungan dari kementerian teknis terkait. 

“Kami menunggu kesiapannya sesudah dilihat secara penuh oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan juga oleh Menko Pangan. Jadi kemudian baru diberikan kepada kami untuk melakukan proses bidding-nya, tender-nya gitu,” jelasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sultan Usul Hanya Gubernur Dipilih DPRD

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:08

Menlu Serukan ASEAN Kembali ke Tujuan Awal Pembentukan

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:03

Eks Bupati Dendi Ramadhona dan Barbuk Korupsi SPAM Diserahkan ke Jaksa

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:00

Hakim Ad Hoc: Pengadil Juga Butuh Keadilan

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:59

Mens Rea Pandji: Kebebasan Bicara Bukan Berarti Kebal Hukum

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:50

Pemblokiran Grok Harus Diikuti Pengawasan Ketat Aplikasi AI

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:37

Alasan Pandji Pragiwaksono Tak Bisa Dijerat Pidana

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:31

Korupsi Aluminium Inalum, Giliran Dirut PT PASU Masuk Penjara

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Raja Juli Tunggu Restu Prabowo Beberkan Hasil Penyelidikan ke Publik

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Hakim Ad Hoc Ternyata Sudah 13 Tahun Tak Ada Gaji Pokok

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:23

Selengkapnya