Berita

Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan travel Daytrans dan truk di ruas Tol Cipularang, pada Senin, 13 Oktober 2025. (Foto: PJR Cipularang)

Presisi

Lakalantas Travel Daytrans di Cipularang Renggut Satu Korban Jiwa

SENIN, 13 OKTOBER 2025 | 17:18 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Satu orang tewas dan sembilan orang luka-luka dalam Kecelakaan lalu lintas terjadi di ruas Tol Cipularang pada Senin, 13 Oktober 2025.

Kepala Induk PJR Cipularang Kompol Joko Prihantono menjelaskan, kecelakaan bermula saat minibus travel Day Trans yang dikemudikan IS (35) sedang melaju dari arah Bandung menuju Jakarta. 

Di tengah perjalanan, diduga, sopir mengantuk hingga hilang kendali dan menghantam truk dari sisi kanan belakang setiba di KM 77.


"Pengemudi travel berjalan di lajur dua. Faktor yang mempengaruhi diduga pengemudi mengantuk lanjut menabrak bagian belakang sebelah kanan kendaraan truk yang berjalan di lajur satu," jelas Joko dalam keterangan yang diterima redaksi di Jakarta.

Akibat tabrakan itu, sebanyak 10 orang penumpang jadi korban, salah seorang diantaranya atas nama Tatang Muhidin meninggal dunia.

Sementara lainnya, yakni Ignatius Cristian Saputra, Kristian Salomo, Aldelya, Reinitha Jasmine Ferdinand, Theresa Marbela Louis, Renisa, Gema Muhammad, Putri, dan Evander Octavianus Karyadi mengalami luka dibawa ke RS Abdul Rozak, Purwakarta, guna mendapatkan perawatan intensif.

"Jumlah korban 10 orang, satu meninggal dunia," ucap Joko.

Sementara kasus kecelakaan ditangani Polres Purwakarta.


Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya