Berita

Ilustrasi. (Foto: Dokumentasi RMOL)

Nusantara

Legalitas Sekolah Dipertanyakan Imbas Memecat Siswa

MINGGU, 12 OKTOBER 2025 | 04:30 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Buntut pemecatan atau drop out (DO) siswa Kelas XI IDN Boarding School di kawasan Bogor berujung pada adanya mediasi hingga klarifikasi status sekolah yang diduga belum memiliki izin dari Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I Jawa Barat.  

Pengacara orang tua siswa dari Kantor Hukum Yogi Pajar Suprayogi & Partners menemukan beberapa bukti status sekolah yang diduga belum memiliki izin sehingga proses belajar mengajar tergolong kegiatan ilegal.

“Kami mempertanyakan terkait permasalahan-permasalahan ini karena berhubungan dengan legalitas penyelenggaraan pendidikan yang tidak mencerminkan administrasi yang teratur di mana klien kami di-DO,” kata Yogi dalam keterangan yang diterima redaksi di Jakarta, Sabtu malam, 11 Oktober 2025.


Tuntutan itu terungkap dalam mediasi antara pihak sekolah dengan perwakilan orang tua siswa yang diwakili kuasa hukum di Kantor Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I di Cibinong, Bogor, Kamis, 14 Agustus 2025.

Lanjut kuasa hukum dalam keterangan tertulis, pihaknya telah menyimpulkan bahwa keberadaan IDN di Pamijahan merupakan ilegal usai melakukan konfirmasi dengan sejumlah pihak. Termasuk pihak Kantor Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I yang terkejut ketika mendengar adanya IDN Boarding di Pamijahan dan Jonggol.

“Negara harus hadir untuk menangani siswa-siswa yang ada di IDN Pamijahan karena ilegal, tidak memiliki izin penyelenggaraan pendidikan,” jelasnya.

Padahal, IDN Boarding School bisa dikatakan sekolah elite dengan biaya masuk mencapai Rp40 juta. Hal ini tertuang dalam blog resmi di sekolah yang memiliki motto ‘Jagoan IT, Pinter Ngaji’.

Sejumlah prestasi para siswa di sekolah itu juga tersaji dalam blog resminya. Seperti pengiriman siswa ke luar negeri hingga raihan prestasi dalam kejuaraan internasional.  

Menurut kuasa hukum, orang tua siswa butuh penyelesaian terkait penyelenggaraan pendidikan di IDN Boarding School.   

“Iklan (sekolah tersebut) di media bisa menyesatkan masyarakat,” pungkasnya.

Hingga berita ini diturunkan, redaksi mencoba menghubungi pihak IDN Boarding School namun belum ada keterangan yang diperoleh.


Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya