Berita

Poster konser “With Love From BRI Presents Babyface – Live in Jakarta 2025”. (Dok: BRI)

Hiburan

BRI Siapkan Promo Spesial Konser Babyface

KAMIS, 09 OKTOBER 2025 | 16:28 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI kembali menghadirkan pengalaman spesial bagi masyarakat Indonesia melalui konser internasional bertajuk “With Love From BRI Presents Babyface – Live in Jakarta 2025”.

Konser ini merupakan kolaborasi antara BRI, Otello Asia dan Enjoy Live Experience yang akan digelar pada Sabtu, 25 Oktober 2025, di Beach City International Stadium (BCIS) Ancol, Jakarta.

Konser megah ini menjadi momentum istimewa bagi para pecinta musik lintas generasi untuk menikmati penampilan langsung dari Babyface, legenda musik dunia peraih 13 GRAMMY Awards. 


Tak hanya itu, konser juga akan semakin berkesan dengan kehadiran empat penyanyi terbaik Indonesia sebagai special guests, yakni Raisa, Marcell Siahaan, Rio Febrian, dan Sammy Simorangkir. Kolaborasi lintas generasi ini akan membawakan deretan lagu cinta abadi dalam balutan aransemen megah dan intim yang siap memukau ribuan penonton.

Sebagai Official Bank Partner, BRI menghadirkan penawaran eksklusif bagi nasabah dan pengguna aplikasi BRImo. Melalui program With Love From BRI, masyarakat dapat menikmati diskon 25 persen untuk semua kategori tiket konser Babyface dengan melakukan pembelian langsung melalui aplikasi BRImo. Periode pembelian tiket promo ini berlaku mulai 9 Oktober hingga 25 Oktober 2025, selama kuota masih tersedia, dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

Corporate Secretary BRI Dhanny mengungkapkan bahwa sebagai mitra resmi konser ini, BRI ingin memberikan nilai tambah bagi nasabah dan masyarakat luas melalui pengalaman istimewa yang tak hanya menghadirkan hiburan kelas dunia, tetapi juga kemudahan bertransaksi digital.

"Kami berharap kolaborasi ini dapat semakin memperkuat posisi BRI sebagai bank yang terus hadir mendampingi nasabah dalam setiap aspek kehidupan, termasuk dalam menghadirkan pengalaman gaya hidup digital yang lebih bermakna," ujar Dhanny.

Sebagai informasi harga tiket konser Babyface Live in Jakarta 2025 dimulai dari kategori Bronze adalah sebesar Rp1.050.000 hingga VVIP Rp2.750.000, belum termasuk pajak dan biaya administrasi. Semua tiket memiliki nomor tempat duduk dan dapat diperoleh melalui platform resmi dengan opsi pembayaran eksklusif menggunakan BRImo untuk mendapatkan diskon 25 persen di semua kategori selama periode 9–25 Oktober 2025.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Pembongkaran Tiang Monorel Mangkrak Demi Penataan Kawasan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:59

Lahan Huntap Korban Bencana Harus Segera Dituntaskan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:52

Ini Identitas Delapan Orang dan Barbuk OTT Pejabat Pajak Jakut

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:12

Larangan Tambang Emas Rakyat, Kegagalan Baca Realitas

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:58

Pelapor Pandji Dianggap Klaim Sepihak dan Mencatut Nama NU

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:30

Romantisme Demokrasi Elektoral dan Keliru Baca Kedaulatan

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:08

Invasi AS ke Venezuela Bisa Bikin Biaya Logistik Internasional Bengkak

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:45

Khofifah Ajak Pramuka Jatim Sukseskan Ketahanan Pangan dan MBG

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:23

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Klok Dkk Siap Melumat Persija Demi Amankan Posisi

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:40

Selengkapnya