Berita

Pertamina Patra Niaga meraih penghargaan di ajang Asian Experience Awards 2025. (Foto: Dokumentasi Pertamina)

Bisnis

Pertamina Patra Niaga Raih Penghargaan di Asian Experience Awards 2025

JUMAT, 26 SEPTEMBER 2025 | 23:46 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Subholding Commercial & Trading PT Pertamina (Persero), Pertamina Patra Niaga meraih penghargaan Indonesia Digital Experience of the Year kategori perusahaan oli dan gas di ajang Asian Experience Awards 2025.

Penghargaan ini diberikan atas keberhasilan transformasi digital Pertamina Patra Niaga melalui aplikasi MyPertamina, yang kini menghadirkan layanan konsumen lebih terintegrasi, modern, dan mendukung percepatan ekosistem transaksi digital di Indonesia.

“Kami berkomitmen menjadikan MyPertamina sebagai platform energi dan mobilitas yang bukan hanya sekadar aplikasi pembayaran, tetapi juga solusi gaya hidup digital masyarakat," kata Direktur Utama Pertamina Patra Niaga, Mars Ega Legowo Putra, Jumat, 26 September 2025.


Menurutnya, transformasi Pertamina Patra Niaga sejalan dengan roadmap digitalisasi nasional dan misi transisi energi Pertamina. Ke depan, MyPertamina akan dikembangkan sebagai ekosistem layanan lengkap dan berkelanjutan.

Dari sisi loyalitas, MyPertamina terus memperkuat value proposition bagi pelanggan. Setiap transaksi menghasilkan poin yang bisa ditukar dengan berbagai hadiah voucher, merchandise, undian berhadiah maupun peningkatan level keanggotaan. 

“Sepanjang 2024, jumlah unique user meningkat hingga 36 persen. Hal ini mencerminkan tingginya loyalitas konsumen dalam penggunaan aplikasi MyPertamina," tambahnya.

Lebih dari sekadar energi, MyPertamina kini juga memperluas layanannya dengan akses pemesanan hotel hingga maskapai penerbangan, membentuk ekosistem digital yang lebih luas untuk masyarakat.

Ke depan MyPertamina akan terus dikembangkan tidak hanya dari sisi fitur, tetapi juga kualitas layanan dan kepuasan konsumen.

“Kami melihat tren kepuasan pengguna meningkat dari skor 4,22 pada 2023 menjadi 4,29 pada 2024. Angka ini menunjukkan konsumen semakin merasakan manfaat nyata dari transformasi digital yang kami lakukan,” pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

MAKI Heran KPK Tak Kunjung Tahan Tersangka Korupsi CSR BI

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:11

Keadilan pada Demokrasi yang Direnggut

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:54

Program MBG Tetap Harus Diperketat Meski Kasus Keracunan Menurun

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:51

Oegroseno: Polisi Tidak Bisa Nyatakan Ijazah Jokowi Asli atau Palsu

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:48

Ketum PBMI Ngadep Menpora Persiapkan SEA Games Malaysia

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

Sekolah Rakyat Simbol Keadilan Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

110 Siswa Lemhannas Siap Digembleng Selama Lima Bulan

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:30

PBNU Bantah Terima Aliran Uang Korupsi Kuota Haji

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:08

Demokrat Tidak Ambil Pusing Sikap PDIP Tolak Pilkada Via DPRD

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:57

Amankan BBE-Uang, Ini 2 Kantor DJP yang Digeledah KPK

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:40

Selengkapnya