Berita

Pondok Pesantren (Ponpes) Tahfidz Al Quran Ulumul Quran (Foto: Ponpes ahfidz Al Quran)

Nusantara

Ribuan Santri Qurani Terlahir dari Ponpes Ini

SENIN, 22 SEPTEMBER 2025 | 10:39 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Pondok Pesantren (Ponpes) Tahfidz Al Quran Ulumul Quran yang berlokasi di Depok menjadi rumah bagi para penghafal Alquran. 

Ponpes ini terdiri dari dua lembaga, yaitu Pesantren Tahfidz Al Quran Puteri dan Pesantren Ulumul Quran Putra.  Ponpes ini didedikasikan untuk membentuk generasi penghafal Al Quran yang berjiwa Islami dengan sistem pendidikan modern dan tahfidz

Lebih dari 700 santriwati mengenyam pendidikan di Pesantren Tahfidz Al Quran Puteri dengan dukungan 160 tenaga pengajar. Sementara, Pesantren Ulumul Quran Putra saat ini tengah membina lebih dari 1.000 santri dan telah meluluskan ribuan santri sejak awal berdiri.


Pesantren Tahfidz Al Quran Puteri dan Pesantren Ulumul Quran Putra dilengkapi dengan berbagai fasilitas termasuk juga sarana olahraga lengkap. Bahkan, kesehatan para santri pun tak luput dari perhatian. Pesantren yang didirikan oleh  Haji Robert Nitiyudo Wachjo ini dilengkapi dengan klinik umum yang memiliki dokter serta obat-obatan lengkap, hingga klinik gigi. 

Semua infrastruktur ini dibangun khusus oleh Haji Robert sebagai wujud amal jariyah dan bentuk kasih sayang beliau kepada masyarakat yang membutuhkan. Bagi para santri dan pengajar, Haji Robert bukan sekadar seorang dermawan, melainkan sosok orang tua. Seperti disampaikan Jamaluddin Rojam selaku pimpinan pesantren.

"Sejak pesantren ini berdiri, semua fasilitas, dari asrama, klinik, hingga wakaf tanah yang jika kita gabungkan dan totalkan bisa mencapai 4,5 hektar. Ini adalah bentuk nyata kecintaan Haji Robert kepada para penghafal Al Quran,” tuturnya.

Semangat Haji Robert dalam mengembangkan pesantren ini berakar dari pesan gurunya untuk selalu mencintai para penghafal Al Quran. 

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya