Berita

Bromo Desert Race 50. (Foto: Dok. bank bjb)

Bisnis

Nabung di bank bjb Bisa Dapat Tiket Bromo Desert Race 50

RABU, 17 SEPTEMBER 2025 | 09:19 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Terobosan dilakukan bank bjb dengan menyelaraskan layanan finansial dan gaya hidup masyarakat. Kali ini, bank bjb mempersembahkan program spesial bagi pecinta pelari melalui promo Bromo Desert Race – 50 (BRODER50).
 
BRODER50 merupakan ajang lomba lari lintas alam yang akan digelar di Lautan Pasir Bromo pada 11 Oktober 2025. Event ini dikenal sebagai salah satu lomba paling menantang dengan lintasan di padang pasir yang indah sekaligus ekstrem.
 
Melalui program promosi BRODER50, bank bjb memberikan hadiah berupa tiket lari kategori 10K dan 25K bagi nasabah sesuai skema yang ditentukan.
 

 
Untuk nasabah reguler, tersedia dua pilihan skema utama, yakni Tandamata Berjangka dan Hold Dana.

Pada skema Tandamata Berjangka, nasabah cukup membuka tabungan berjangka dengan setoran awal dan setoran bulanan dalam jangka waktu 12 bulan. Besaran setoran akan menentukan jenis tiket yang diperoleh untuk kategori 10K hingga kategori 25K.
 
Selain skema berjangka, tersedia juga skema Hold Dana. Pada skema ini, nasabah cukup menempatkan dana di rekening tabungan bjb seperti Tandamata, Tandamata Gold, atau bjb Simpeda dengan jangka waktu enam bulan.

Nominal penempatan dana akan menentukan hadiah tiket lari yang diterima kategori 10K hingga kategori 25K.
 
Selain untuk nasabah reguler, bank bjb juga menyiapkan program khusus bagi nasabah bjb Prioritas. Penempatan dana pada produk tabungan, deposito, reksadana, maupun obligasi dengan nominal tertentu akan mendapatkan tiket lari kategori 10K hingga kategori 25K.

Nasabah bjb Prioritas juga bisa menikmati fasilitas tambahan yaitu akomodasi hotel dua malam untuk menambah kenyamanan selama event BRODER50.
 
Program BRODER50 ini berlangsung mulai 8 September hingga 9 Oktober 2025, atau hingga kuota habis.

"Melalui program ini, bank bjb menunjukkan konsistensi untuk mendukung komunitas olahraga sekaligus memberikan nilai tambah bagi nasabah," kata Corporate Secretary bank bjb, Herfinia, Rabu, 17 September 2025.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

MAKI Heran KPK Tak Kunjung Tahan Tersangka Korupsi CSR BI

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:11

Keadilan pada Demokrasi yang Direnggut

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:54

Program MBG Tetap Harus Diperketat Meski Kasus Keracunan Menurun

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:51

Oegroseno: Polisi Tidak Bisa Nyatakan Ijazah Jokowi Asli atau Palsu

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:48

Ketum PBMI Ngadep Menpora Persiapkan SEA Games Malaysia

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

Sekolah Rakyat Simbol Keadilan Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

110 Siswa Lemhannas Siap Digembleng Selama Lima Bulan

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:30

PBNU Bantah Terima Aliran Uang Korupsi Kuota Haji

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:08

Demokrat Tidak Ambil Pusing Sikap PDIP Tolak Pilkada Via DPRD

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:57

Amankan BBE-Uang, Ini 2 Kantor DJP yang Digeledah KPK

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:40

Selengkapnya