Berita

Menteri Koordinator Pemberdayaan Masyarakat, Muhaimin Iskandar saat bertemu para pelaku UMKM di Nusa Tenggara Barat (NTB). (Akun X Cak Imin)

Bisnis

UMKM Tangguh Pilar Kebangkitan Ekonomi Nasional

SELASA, 16 SEPTEMBER 2025 | 16:28 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Menteri Koordinator Pemberdayaan Masyarakat, Muhaimin Iskandar, menegaskan komitmen pemerintah dalam memperkuat ketangguhan ekonomi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). 

Menurutnya, UMKM bukan hanya tulang punggung ekonomi rakyat, tetapi juga kunci dalam menjawab tantangan ekonomi nasional, terutama penciptaan lapangan kerja.

“UMKM tangguh, ekonomi nasional bangkit!” seru sosok yang akrab disapa Cak Imin itu saat bertemu para pelaku UMKM di Nusa Tenggara Barat (NTB), Selasa, 16 September 2025.


Ia menyampaikan, sesuai arahan Presiden Prabowo Subianto, pemerintah akan memastikan berbagai kebijakan berpihak pada UMKM. Salah satunya, kepastian bahwa Pajak Penghasilan (PPh) Final bagi UMKM tetap sebesar 0,5 persen hingga 2029.

Selain itu, pemerintah juga mempercepat penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) guna mendorong penyerapan tenaga kerja. Tak kalah penting, ada kebijakan diskon iuran BPJS Ketenagakerjaan bagi pekerja UMKM agar seluruhnya mendapat perlindungan sosial yang memadai.

“Seluruhnya adalah ekosistem perlindungan UMKM yang akan terus diperkuat, dievaluasi, dan diperluas manfaatnya melalui kolaborasi multipihak secara berkelanjutan,” tegasnya.

Dia optimistis, dengan perlindungan menyeluruh dan dukungan pembiayaan yang lebih mudah, UMKM Indonesia bisa tumbuh lebih tangguh, menciptakan lapangan kerja baru, dan menjadi penopang kebangkitan ekonomi nasional.


Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Jutaan Orang Tak Sadar Terkena Diabetes

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:17

Kejati Sumut Lepaskan Tersangka Penadahan Laptop

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:00

Sektor Energi Indonesia Siap Menggebrak Melalui Biodisel 50 Persen dan PLTN

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:35

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

Pasal Pembuka, Pasal Pengunci

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:21

Eggi Sudjana Perburuk Citra Aktivis Islam

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:19

Pratikno dan Jokowi Harus Dihadirkan di Sidang Sengketa Ijazah KIP

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:03

Dugaan Pengeluaran Barang Ilegal di Cileungsi Rugikan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:45

Eggi Sudjana Konsisten Meyakini Jokowi Tak Punya Ijazah Asli

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:15

Selengkapnya