Berita

Penandatangan kerja sama antara Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) bersama PT Teknologi GoVirtual Indonesia (GoVirtual). (Foto: Dokumentasi GoVirtual)

Bisnis

Bappenas Gandeng GoVirtual Dorong Percepatan Transformasi Digital

SABTU, 23 AGUSTUS 2025 | 23:40 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) bersama PT Teknologi GoVirtual Indonesia (GoVirtual) menindaklanjuti kerja sama Pengembangan Digitalisasi Potensi Pariwisata dan Investasi Daerah Melalui Teknologi Imersif yang sudah dibahas di Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2025-2029 pada 13 Maret 2025 lalu.

Dalam kerja sama ini, Kementerian PPN/Bappenas merancang program percepatan transformasi digital di sektor prioritas melalui pemanfaatan teknologi virtual imersif, seperti Virtual Tour, Virtual Reality, Augmented Reality dan Artificial Intelligence.

“Transformasi digital bukan lagi pilihan, tetapi telah menjadi kebutuhan. Digitalisasi harus dapat dimanfaatkan untuk membangun data yang kredibel, mendukung kebijakan strategis, membuka peluang usaha, menarik investasi, dan mendukung ekonomi,” ungkap Deputi Bidang Ekonomi dan Transformasi Digital Kementerian PPN/Bappenas, Vivi Yulaswati dalam keterangan resmi yang diterima redaksi di Jakarta, Sabtu, 23 Agustus 2025.


Lanjut dia, GoVirtual, sebagai mitra strategis dalam program kerja sama ini, berperan menyediakan solusi inovatif yang memungkinkan pemerintah dan masyarakat dapat merasakan pengalaman interaktif dalam mengeksplorasi destinasi di seluruh Indonesia. 

Sementara itu, Chief Executive Officer (CEO) PT Teknologi GoVirtual Indonesia, Bobby Cendrawanto, mengungkapkan bahwa teknologi virtual imersif saat ini telah diterapkan di beberapa daerah di Indonesia.

Diantaranya, Kabupaten Bogor dan Kota Semarang dan Kabupaten Bogor dengan informasi terkait potensi dan destinasi daerah, institusi pendidikan dan kesehatan ini, dapat diakses dengan mudah, termasuk selama penerbangan di berbagai pesawat Indonesia, serta didukung resolusi high definition (HD). 

Tentunya ke depan, teknologi virtual imersif ini juga akan diterapkan di berbagai daerah lainnya di Indonesia.

Saat ini Kementerian PPN/Bappenas bersama GoVirtual sedang menyiapkan pilot project pemetaan sektor prioritas dengan menggunakan teknologi virtual tour.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya