Berita

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky (Foto: Reuters)

Dunia

Pesan Zelensky Jelang Bertemu Trump: Rusia Harus Hentikan Perang!

SENIN, 18 AGUSTUS 2025 | 16:51 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky menegaskan bahwa Rusia harus segera mengakhiri perang, jelang pertemuan dengan Presiden Amerika Serikat Donald Trump pada Senin, 18 Agustus 2025,

Pertemuan itu berlangsung di tengah tekanan Trump agar Ukraina menyerahkan Krimea dan membatalkan ambisi bergabung dengan NATO.

“Rusia harus mengakhiri perang ini, yang dimulainya sendiri,” kata Zelensky melalui unggahan setelah mendarat di Washington, seperti dimuat CBC News.


Ia menegaskan bahwa rakyat Ukraina berjuang untuk tanah air dan kemerdekaan mereka. Sehingga diharapkan negara-negara  Barat dapat menekan Rusia agar menyerah. 

"Saya berharap bahwa kekuatan bersama kita dengan Amerika, dengan teman-teman Eropa kita, akan memaksa Rusia menuju perdamaian sejati," tegasnya. 

Pertemuan Zelensky dengan Trump di Gedung Putih akan didahului agenda bersama para pemimpin Inggris, Prancis, Jerman, Italia, dan Finlandia, serta Sekretaris Jenderal NATO Mark Rutte dan Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen. 

Ini merupakan kunjungan pertama Zelensky ke Washington sejak ketegangan dengan Trump dan Wakil Presiden JD Vance pada Februari lalu, ketika keduanya menuding pemimpin Ukraina itu tidak tahu berterima kasih.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya